Iklan RBTV Dalam Berita

14 Ide Bisnis Buat Kamu yang Masih Kuliah, Ada yang Tanpa Modal Bisa Nutupin Bayar Kost Bulanan

14 Ide Bisnis Buat Kamu yang Masih Kuliah, Ada yang Tanpa Modal Bisa Nutupin Bayar Kost Bulanan

14 Ide Bisnis Buat Kamu yang Masih Kuliah, Ada yang Tanpa Modal Bisa Nutupin Bayar Kost Bulanan--

12. Bisnis Fotografi dan Videografi

Modal: sekitar Rp500.000 hingga jutaan untuk membeli software editing.

Teman-teman punya hobi fotografi? Atau sekadar senang dengan fotografi? Bisnis fotografi dan videografi bisa jadi pilihan yang cocok!

Berbisnis foto atau video ini bisa dilakukan dengan menjualnya di situs jual foto online, atau dengan menawarkan jasa kepada orang lain.

Untuk menawarkan jasa pemotretan, pengeditan foto, atau pembuatan video, tawarkan kepada klien individu, acara, atau bisnis yang membutuhkannya. Dengan menjalankan ide bisnis untuk mahasiswa ini, teman-teman bisa menambah uang saku sekaligus melakukan hobi.

13. Bisnis Jual Barang Preloved

Modal: tidak membutuhkan modal jika menjual barang preloved sendiri.

Bisnis jual beli barang preloved adalah usaha untuk menawarkan barang-barang bekas dan masih layak pakai. Yap, salah satunya yaitu dengan cara jualan baju online baik melalui marketplace maupun media sosial.

Usaha ini cocok untuk mahasiswa karena tidak memerlukan modal, dan teman-teman bisa mengurangi barang tidak terpakai sekaligus mendapatkan uang tambahan. Menarik sekali, kan?

14. Jualan Pulsa dan Paket Data

Modal: Mulai dari Rp100.000 hingga jutaan.

Bisnis jualan pulsa dan paket data adalah bisnis sederhana yang dapat dijalankan oleh mahasiswa. Teman-teman dapat melakukannya sambil berkuliah, baik secara online maupun offline.

Bisnis ini tidak memerlukan modal yang besar dan dapat memberikan keuntungan yang lumayan. Apalagi kalau teman-teman sering berburu voucher cashback atau diskon di marketplace. Jangan salah, masih banyak orang yang tidak tahu cara memanfaatkan voucher ini, lho!

Jadi, teman-teman bisa memanfaatkan cashback untuk kemudian menjual produk lagi dengan modal yang lebih rendah, namun dengan keuntungan lebih tinggi.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: