Selain Mie Ayam, Ini Mie Tradisional Milik Indonesia yang Tak Kalah Enak
Ini mie tradisional milik Indonesia --
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Selain nasi, mie juga dianggap sebagai salah satu makanan pokok bagi sebagian masyarakat Indonesia. Mie merupakan makanan yang banyak digemari. Bentuknya yang panjang serta rasanya yang kenyal membuat orang senang memakannya atau mengolahnya.
Pada umumnya bahan baku mie terbuat dari tepung terigu, air dan garam, ketiga bahan ini sangat mempengaruhi hasil akhir produk mie.
BACA JUGA:Kontak Senjata dengan KKB, TNI AD Asal Bengkulu Utara Gugur di Papua
Di Indonesia, mie tradisional yang paling terkenal ialah mie ayam. Mie ayam dapat ditemukan di penjuru Indonesia. Untuk kamu pecinta mie, pasti akan terasa bosan jika kuliner yang dimakan hanya itu-itu saja. Dalam artikel ini akan membahas rekomendasi mie tradisional yang ada di Indonesia, berikut informasinya:
1. Mie Kocok Bandung
Mi kocok adalah hidangan mie bercitarasa kaldu sapi khas Kota Bandung. Hidangan ini terdiri atas mie kuning yang disajikan dalam kuah kaldu sapi kental, irisan kikil (tendon kaki sapi), taoge, bakso, jeruk nipis, dan ditaburi irisan seledri, daun bawang, dan bawang goreng.
2. Mie Ongklok Khas Dieng
Mari kita ke puncak dingin terkenal di Indonesia. Ya Dieng Wonosobo memiliki hidangan unik yang wajib Anda coba. Kuliner mie yang unik beda dari biasa anda temui. Namanya mie ongklok, terbuat dari mie kuning yang direbus dengan bumbu dan kuah kaldu berwarna bening dan kental.
BACA JUGA:MasterChef Season 11 Panas, Chef Renata Banyak Dihujat, Begini Nasibnya Sekarang
Visual mie dengan siraman kuah kaldu yang nikmat, irisan kol, kucai dan bawang goreng. Agar tambah nikmat makan bersama sate daging sapi dengan bumbu kacang, keripik tahu dan tempe kemul dengan cita rasa khas yang enak.
3. Soto Mie Bogor
Biasanya soto itu pakai daging. Namun berbeda di daerah Bogor menggunakan mie sebagai bintang utamanya. Dengan tambahan bihun, kol, tomat urat dan kaki sapi yang kemudian diberi tambahan kuah kaldu yang lezat. Juga ada dengan potongan risoles, emping, cuka, kecap manis dan sambal yang membuat rasanya semakin nikmat.
4. Mie Aceh
Mie Aceh adalah masakan mie pedas khas Aceh di Indonesia. Mie kuning tebal dengan irisan daging sapi, daging kambing atau makanan laut disajikan dalam sup sejenis kari yang gurih dan pedas. Mie Aceh biasanya ditaburi dengan bawang goreng dan disajikan bersama emping, potongan bawang merah, mentimun, dan jeruk nipis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: