Iklan dempo dalam berita

Segmen Tertinggi di Kelas C Series, Realme C67 Usung Fitur Fotografi dengan Kamera 108MP

Segmen Tertinggi di Kelas C Series, Realme C67  Usung Fitur Fotografi dengan Kamera 108MP

Segmen Tertinggi di Kelas C Series, Realme C67 108MP--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Kabar gembira untuk pecinta Hp Murah tapi berkualitas. Realme mengumumkan akan meluncurkan smartphone terbaru mereka di Indonesia menjelang akhir 2023. Smartphone yang dimaksud adalah Realme C67. Smartphone ini disebut akan hadir dengan sejumlah peningkatan besar-besaran yang pernah ada di Realme C Series.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Robot Vacuum Cleaner, Ada yang Harganya Rp 300 Ribuan, Rumah Jadi Bersih dan Sehat

Sebelumnya, setelah berhasil menjual 100 juta unit pada 2021, Realme mengumumkan pencapaian pengiriman 200 juta unit HP secara global sepanjang 2023. Pencapaian baru ini secara resmi membuat Realme bergabung dengan '200 Million Club' di kancah internasional.

Seperti yang diungkapkan oleh Founder dan CEO Realme, Sky Li, dalam surat terbuka pada ulang tahun kelima Realme, perusahaan akan lebih dekat ke tujuan berikutnya, terutama dalam bidang fotografi. Berkolaborasi dengan lebih dari 33 mitra teknologi internasional terkemuka, perusahaan berkomitmen untuk terus mengembangkan teknologi mutakhir dengan turut memperkuat tim riset dan pengembangan lewat 400% peningkatan personel pada 2024.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Smartwatch Xiaomi, Harganya Sangat Terjangkau, Tampil Trendy dan Fungsional

Pada 2023, Realme terus berinvestasi dalam penelitian dan pengembangan, dengan mendirikan Realme Global Institute of Leap-forward Technology yang berfokus pada teknologi terobosan di empat bidang utama, fotografi, layar, gaming, dan pengisian daya. Dari segi SoC, realme C67 membawa spek yang lumayan menarik. SoC yang dipakai disini yaitu Snapdragon 685 dari Qualcomm, yang punya performa dan efisiensi daya yang mumpuni.

Smartphone ini akan menghadirkan sensor 108MP dengan kemampuan in sensor Zoom hingga 3x.  Ini merupakan yang pertama kalinya di realme C Series, dan bahkan realme berani mengklaim kalau ini adalah smartphone dengan  kamera resolusi tertinggi di segmennya. Meskipun kita tahu kalau resolusi tinggi saja tidak serta merta menghasilkan gambar yang terbaik.

BACA JUGA:Macbook Anda Terkunci? Pelajari dan Ikuti Langkah Berikut Sebelum ke Service Center

Realme juga mengklaim perangkat ini memiliki bezel tertipis di kelasnya, karena dihilangkannya braket plastik di sekitar layar. Dengan cara ini, bagian hitam di sekeliling layar bisa diminimalisir. Dari segi desain, realme menghadirkan desain baru dengan konsep Sunny Oasis Design. Warnanya terbilang unik dan baru untuk segmennya.

Selain itu dari segi memori juga ditingkatkan, dengan RAM 8GB + Dynamic RAM 8GB, serta storage sebesar 256GB, membuat pengguna lancar saat multitasking dan tidak perlu khawatir penyimpanan cepat penuh. Realme C67 dijadwalkan akan meluncur di Indonesia pada 19 Desember 2023. Peluncuran smartphone ini akan ditayangkan secara langsung melalui kanal YouTube Realme Indonesia pukul 14.00 WIB.

BACA JUGA:ROIDMI, Robot Penyedot Debu Mijia All-in-One M30 Pro Produk Xiaomi, Mampu Bikin Lantai Rumah/Kantor Kinclong

Perbandingan dengan Infinix Hot 40 Pro

Sebagai model tertinggi dalam Hot 40 Series, Hot 40 Pro mengusung SoC Helio G99. Layarnya berukuran 6,78 inci dengan teknologi IPS, resolusi Full HD+, dan mendukung refresh rate hingga 120 Hz serta touch. Sampling rate 240 Hz. Hot 40 Pro hadir dalam satu varian RAM, yakni 8 GB, dengan opsi penyimpanan 128 GB atau 256 GB.

BACA JUGA:Tersiar Kabar Quartal 1 2024 Xiaomi Pad 7 Infonya Bakal Beredar di Pasar Indonesia

Kamera utama Hot 40 Pro membanggakan sensor 108 MP, dilengkapi dengan sensor makro 2 MP dan "AI cam" di bagian belakang. Sementara kamera selfie memiliki sensor 32 MP yang terletak di dalam punch-hole, didukung oleh fitur Magic Ring untuk zona notifikasi yang dinamis. Xboost, mirip dengan game launcher Infinix, hadir untuk mengoptimalkan pengalaman bermain game. Antarmuka XOS 13.5 berbasis Android 13 menyempurnakan penggunaan sehari-hari.

BACA JUGA:8 Cara Membuka Android yang Terkunci. Jangan Sampai Emosi Dulu ,Simak Tips Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: