Iklan RBTV Dalam Berita

Hisab Muhammadiyah, Ramadhan 23 Maret, Idul Fitri 21 April

Hisab Muhammadiyah, Ramadhan 23 Maret, Idul Fitri 21 April

Hisab Muhammadiyah, Ramadhan 23 Maret, Idul Fitri 21 April--

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat  Muhammadiyah telah menetapkan hasil perhitungan hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani. Hasilnya, menetapkan awal Ramadan atau 1 Ramadhan 1444 Hijriah hingga bulan Zulhijjah. 

Dokumen hasil hijab ini ditandatangani Wakil Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid PP 

Muhammadiyah Iman Fathurohman dan Sekretaris Mohammad Mas'udi.

BACA JUGA:Disaksikan Pangeran dan Sri Sultan, Dirut Bank Bengkulu Jadi Bapak Asuh Pengprov Perbasi

Hasil perhitungan hisab ramadhan, perhitungan dilakukan pada hari Selasa 21 Maret. ljtimak tidak terlihat, dan baru terlihat pada Rabu 22 Maret. Tinggi Bulan pada saat Matahari terbenam di Yogyakarta hilal sudah wujud, dan di seluruh wilayah Indonesia pada saat Matahari terbenam Bulan berada di atas ufuk. Sehingga ditetapkan 1 Ramadhan jatuh pada kamis 23 Maret. 

BACA JUGA:Ingat, 6 Februari Beli BBM Subsidi Wajib Pakai MyPertamina

Lalu untuk perhitungan 1 Syawal 1444 H, ijtimak jelang Syawal 1444 H terjadi pada 20 April. Tinggi Bulan pada saat Matahari terbenam di Yogyakarta hilal sudah wujud, dan di seluruh wilayah Indonesia pada saat Matahari terbenam itu Bulan berada di atas ufuk. Sehingga ditetapkan 1 Syawal 1444 H jatuh pada hari Jumat Pahing, 21 April 2023.

Lalu untuk 1 Zulhijah 1444 Hijriah jatuh pada Senin 19 Juni 2023. Hari Arafah atau 9 Zulhijah jatuh pada 27 Juni 2023 dan 10 Zulhijah atau Hari Raya Idul Adha jatuh pada 28 Juni 2023.

BACA JUGA:Banyak Hoax Penculikan, Pedagang Ember Keliling Jadi Sasaran

Berikut hasil hisab Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah:

 

1. 1 Ramadan 1444 H jatuh pada hari Kamis, 23 Maret 2023.

 

2. 1 Syawal 1444 H atau Idul Fitri jatuh pada hari Jumat, 21 April 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: