3 Merek Ternama Laptop Prosesor AMD Ryzen 7 Paling Murah 2024 yang Lulus Uji Sertifikasi Militer
![3 Merek Ternama Laptop Prosesor AMD Ryzen 7 Paling Murah 2024 yang Lulus Uji Sertifikasi Militer](https://rbtv.disway.id/upload/93daf6fbcb6787064b6f68bcc50b053f.jpeg)
3 Laptop Prosesor AMD Ryzen 7 Lulus Uji Sertifikasi Militer--
BACA JUGA:Review Samsung Galaxy A15 Sistem Antar Muka One UI 6 yang Resmi Beredar di Indonesia
Tidak hanya itu, Lenovo juga mengedepankan kemampuan kecerdasan buatan (AI) yang mampu mengoptimalkan performa, daya tahan baterai, dan manajemen suhu. Tidak mungkin kemampuan tersebut dapat berjalan dengan baik tanpa adanya prosesor Ryzen 7 7000U Series yang luar biasa.
Dengan arsitektur Zen 3 (7 nm), prosesor ini tidak ditujukan untuk bermain game, tetapi dirancang khusus untuk mendukung produktivitas kelas atas. Dengan 8 core dan 16 thread, laptop ini mampu mengatasi berbagai jenis pekerjaan seperti desain, pemrograman, dan pembuatan ilustrasi grafis.
Laptop ini juga cocok untuk bekerja dalam waktu yang lama loh sobat camkoha, hal ini karena layarnya telah mendapatkan sertifikasi rendah emisi cahaya biru dari TUV Rheinland. Keren banget kan!
Jika sobat camkoha membutuhkan tampilan ekstra, tak perlu khawatir karena laptop ini dilengkapi dengan port HDMI dan USB C yang memungkinkan kamu untuk menghubungkannya dengan monitor tambahan, loh.
BACA JUGA:Rekomendasi 6 Laptop Bagus untuk Autocad Supaya Lancar Menggambar 2D dan 3D
Lenovo Slim 3 14 Gen 8, yang juga memiliki sertifikasi ketahanan militer (MIL-STD-810H), dijual dengan harga Rp9 jutaan. Dalam paket pembeliannya, sobat camkoha akan mendapatkan garansi resmi selama 2 tahun plus layanan premium care dari Lenovo Indonesia.
Oh iya, dalam paket tersebut udah termasuk tas laptop, Windows 11, dan OHS, ya. Dengan semua fitur dan komponen yang sobat camkoha dapatkan, laptop ini benar-benar merupakan pilihan yang menarik!
3. MSI Modern 15 A5M
Nah, MSI Modern 15 A5M adalah jawaban bagi mereka yang menginginkan laptop dengan layar lebar, tepatnya 15,6 inci. Layar pada laptop ini menggunakan panel IPS-level dan memiliki resolusi Full HD, yang membuat pengalaman menontonmu semakin mengasyikan.
Selain itu, bekerja dengan MSI Modern 15 A5M akan terasa begitu lancar dan tanpa kendala. Hal ini berkat prosesor Ryzen 7 5700U yang responsif dan tangguh.
BACA JUGA:Simulasi Cicilan BEAT 2024 Buat Kamu yang Pengen Beli Sistem kredit, Per Bulan Rp700 ribuan
Walaupun prosesor arsitektur Zen 2 ini bukan untuk gaming, tapi jangan khawatir jika kamu ingin menjalankan game yang kompetitif, laptop ini masih mampu memberikan performa yang memadai. Meski ukuran layarnya besar, tapi dimensinya cukup ringan. Jadi, kamu bisa membawanya dengan nyaman karena bobotnya hanya 1,6 kg saja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: