Kapan Waktu yang Tepat untuk Anak Dibukakan Tabungan Pendidikan? Begini Penjelasannya
Kapan waktu yang tepat membukakan tabungan anak--
2. Hitung Estimasi
Selanjutnya, hitung estimasi biaya pendidikan yang Anda butuhkan di masa mendatang dengan estimasi kenaikan setiap tahunnya.
Jadi, Anda dapat dengan muda mengetahui berapa biaya pendidikan yang harus Anda persiapkan sejak sekarang melalui produk tabungan pendidikan.
3. Pastikan Produk Tabungan Fleksibel
Salah satu ciri tabungan pendidikan anak yang bagus yaitu fleksibel dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan keluarga Anda. Hal ini meliputi jumlah minimum yang harus ditabung dan lamanya periode menabung.
BACA JUGA:Simak Angsuran KUR Mandiri 2024 Pinjaman Rp 60-150 Juta, Petani Masuk Kategori Prioritas
Selain itu, jika Anda ingin menambahkan dana tabungan lebih banyak setelah beberapa tahun, pastikan bahwa produk yang dipilih memungkinkan penambahan dana secara fleksibel.
4. Pilih Produk Tingkat Bagi Hasil Kompetitif
Pemberian keuntungan perbankan adalah salah satu faktor penting yang harus diperhatikan saat memilih tabungan pendidikan anak. Jika menabung di bank syariah, akan ada bagi hasil yang diberikan.
Pastikan produk yang dipilih menawarkan bagi hasil yang kompetitif. Hal tersebut untuk memaksimalkan tujuan dari tabungan pendidikan itu sendiri yaitu mengumpulkan dana untuk kebutuhan biaya pendidikan anak di kemudian hari.
BACA JUGA:8 Rekomendasi Tabungan Pendidikan Anak Bunga Tinggi, Persiapkan Pendidikan Anak dari Sekarang
5. Perhatikan Biaya dan Persyaratannya
Saat memilih tabungan pendidikan anak, perhatikan juga biaya-biaya dan persyaratan yang diberlakukan oleh perbankan yang menawarkan tabungan tersebut.
Biaya yang harus dikeluarkan bisa termasuk biaya administrasi, biaya penarikan dana, atau biaya lainnya.
Pastikan untuk memilih tabungan pendidikan anak yang biayanya terjangkau dan tidak memberatkan keuangan keluarga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: