Sedang Gendong Anak, Ditusuk Tetangga
Sedang Gendong Anak, Ditusuk Tetangga--
BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Warga Jalan Manggis Kelurahan Dusun Besar Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu, Selasa malam dilarikan ke rumah sakit.
BACA JUGA:Polsek Talo Ungkap Pelaku Curanmor Dari Kasus Pencurian TBS PTPN VII Pring Baru
Korban bernama Abdurahman, terluka karena ditusuk diduga menggunakan senjata tajam oleh pelaku EP, tetangga kontrakan korban.
Peristiwa itu dikatakan Kaposek Gading Cempaka, Kompol Kadek Suswantoro, berawal dari korban menegur pelaku EP karena membuang sampah berupa popok bayi, ke depan kontrakan korban.
BACA JUGA:Berharap Dapat Teman Kencan Lewat MiChat, Malah jadi Korban Curas
Namun hal itu ditanggapi EP dengan membuat status di media sosial, hingga korban dan pelaku akhirnya saling balas chating. Ujungnya pelaku dan korban terlibat ribut mulut.
"Awalnya karena popok bayi, mungkin kurang bagus kemasannya sehingga baunya kemana-mana, pelaku ditegur korban mungkin karena sudah sering, dari situlah aal mulanya," ujar Kompol Kadek ditemui di Mapolsek Gading Cempaka Rabu siang.
BACA JUGA:Mau Konsultasi Hukum Bisa Kunjungi Stand Kejari Mukomuko
Setelah ribut mulut itu, pelaku kembali ke rumah diduga mengambil senjata tajam dan langsung menusuk korban.
Usaha korban mengelak dan menghindar sambil menggendong anak gagal dan tetap terkena senjata pelaku, tepat di bagian punggung.
BACA JUGA:Pasar Kaget Ramadhan Tidak Perlu Izin BPBD, Pemkot Segera Tetapkan Lokasi
"Korban ini sedang menggendong anaknya, berusaha menghindar mau mengembalikan anaknya ke rumah, tapi tetap kena di punggung, sebelah kanan," ujar Kompol Kadek.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: