Iklan dempo dalam berita

Peduli Sampah, Ini yang Dilakukan Astra Motor Bengkulu

Peduli Sampah, Ini yang Dilakukan Astra Motor Bengkulu

Foto IST_--

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM – Bertepatan dengan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional, Astra Motor Bengkulu menjalin kerjasama dengan Bank Sampah Karya Bersama yang berada di Kelurahan Sumber Jaya Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu. 

BACA JUGA:Diresmikan Tahun 2021, Bangunan Tepi Sungai Kota Tuo Sudah Amblas

Penandatangan MOU kerjasama ini, disaksikan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bengkulu beserta jajaran perwakilan dari instansi terkait lainnya, Camat Kampung Melayu, Lurah Sumber Jaya, Polsek kampung Melayu, Perbanusa dan perwakilan instansi lainnya.

Tujuan dari kerja sama ini diungkapkan Kepala wilayah Astra Motor Bengkulu Jeffry Mei Gamastra Runawang agar sampah yang ada di Astra Motor Bengkulu bisa dikontribusikan kepada pihak pengelola di Bank Sampah Karya Bersama.

BACA JUGA:Lahan di Kelurahan Dusun Baru Berpotensi Konflik, Sudah 29 Tahun Dijual Diklaim Kembali Pemiliknya

''Dengan terjalinnya kerjasama dengan bank sampah, maka sampah di Astra Motor Bengkulu bisa dikelola dengan baik sehingga menghasilkan uang yang nantinya untuk kemajuan bank sampah karya bersama,'' ungkapnya.

Kerjasama dengan Bank Sampah Karya Bersama ini nanti diharap bisa membawa perubahan positif bagi bank sampah karya bersama.

BACA JUGA:Bawa Muatan 23 Ton, Truk Nyaris Tabrak Rumah

''Semoga kerjasama ini bisa menghasilkan manfaat yang bagus dari segi ekonomi dan lingkungan serta membuat lingkungan kota Bengkulu khususnya kecamatan kampung melayu menjadi bersih dan rapi,'' harapnya.

Sementara itu, Pengelola Bank Sampah Karya Bersama Aminudin mengatakan setelah menjalin kerjasama dengan Astra Motor Bengkulu kegiatan Bank Sampah bisa terwujud dengan sebaik-baiknya.

BACA JUGA:Usaha Peternakan Sarang Burung Walet hanya Boleh di 4 Kecamatan Ini

''Kami siap untuk menampung sampah dari berbagi jenis mulai dari sampah plastik, bekas kertas, kertas kaleng susu/ cat, kardus, bekas besi, dan bekas elektronik rusak setiap bulannya,'' katanya.

Aminudin pun berharap jika kerjasama ini dapat berjalin dengan baik dan berkelanjutan.

BACA JUGA:Asah Bakat Seni dan Wirausaha Murid SMPN 13 Kota Melalui Gelar Karya dan Uji Praktik

Pihaknya juga mengimbau kepada perusahaan-perusahaan lain yang ada di kota Bengkulu khususnya di kecamatan kampung melayu dapat mencontoh Astra Motor Bengkulu sebagai bentuk peduli sampah.

(Tim Liputan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: