Skema Kredit Motor Listrik United MX-1200, Cicilan Rp 500 Ribuan, Ini 7 Syarat agar Pengajuan Cepat ACC
Spek dan angsuran kredit motor listrik MX 1200--
Jika pembayaran macet pun, pihak debt collector jadi tahu ke mana harus menagih.
Hal ini mungkin mengganggu kenyamanan, namun, sama seperti konsumen, pihak perusahaan pembiayaan pun tidak ingin kehilangan uang.
Walaupun bukan rumah sendiri, pihak perusahaan akan men-survey tempat tinggal Anda, meninjau apakah alamat yang Anda berikan benar dan bisa dipertanggung jawabkan.
6. Usia Minimal dan Maksimal
Usia menentukan segalanya. Syarat umum penerima kredit motor keenam adalah usianya minimal 21 tahun dan maksimal 60 tahun.
Usia minimal dianggap sudah lulus dan sudah bekerja sehingga pasti punya penghasilan tetap.
Sedangkan usia maksimal diberlakukan sebab pada usia 60, seseorang mungkin sudah tidak lagi bekerja dan diragukan kemampuan membayar angsuran setiap bulannya.
Jika Anda berusia di bawah 21 tahun, minta orang tua untuk mengajukan kredit atas nama mereka.
Sebaliknya jika usiamu sudah memasuki usia maksimal, mintalah kepada anak atau saudara yang sudah berusia 21 tahun untuk mengajukan kredit untuk Anda. Dengan demikian proses ACC kredit motor akan semakin mudah.
7. Nomor Kontak Harus Valid
Seringkali, kita menyepelekan persyaratan satu ini. Padahal, kooperatif atau tidaknya Anda selama proses pengajuan kredit berlangsung akan memberi cukup pengaruh terhadap diterima atau ditolaknya kredit motor.
Ketika mengisi formulir data, cantumkanlah nomor telepon yang valid. Bila perlu, cantumkan nomor telepon opsional seperti nomor telepon saudara atau kerabat, sehingga ketika perusahaan pembiayaan butuh untuk menghubungi Anda, itu tidak akan sulit. Pastikan tidak ada telepon yang terlewat dengan Anda selalu siap menjawab.
Demikian ulasan mengenai skema kredit motor listrik United MX-1200, cicilan Rp 500 ribuan, ini 7 syarat agar pengajuan cepat ACC. Semoga bermanfaat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: