Iklan dempo dalam berita

Api Berhasil Dipadamkan, Berikut Data Korban Kebakaran di Terminal Marga Sakti

Api Berhasil Dipadamkan, Berikut Data Korban Kebakaran di Terminal Marga Sakti

Api kebakaran di Terminal Marga Sakti berhasil dipadamkan--

Peristiwa kebakaran ini terjadi sekitar pukul 18.15 WIB atau menjelang buka puasa.

Kapolsek Padang Jaya, Iptu. Ratno mengatakan, saat ini belum dapat dipastikan penyebab kebakaran, namun api diketahui berasal dari arah dapur salah satu rumah korban.

BACA JUGA:Gawat dan Miris, Polresta Bengkulu Tangkap Pelajar Pengedar Narkoba

Api dengan cepat menyambar dari satu bangunan ke bangunan lain, karena terdapat bangunan yang terbuat dari papan.

Iptu Ratno mengatakan hingga saat ini tidak ada laporan korban jiwa dalam peristiwa kebakaran.

“Untuk korban jiwa tidak ada. Kerugian materil diperkirakan mencapai tiga miliar. Untuk penyebab kebakaran masih dilakukan identifikasi,” kata Iptu. Ratno.

BACA JUGA:Penjual Es Tebu Ditemukan Meninggal Dunia di Kebun Sawit

Sementara itu, kepala BPBD Bengkulu Utara, Eka Hendriyadi yang berada di lokasi kejadian mengatakan dari pemerintah daerah akan segera memfasilitasi para korban.

“Malam ini akan disediakan dapur umum dari Dinas Sosial di kantor desa. Besok bantuan juga akan diberikan kepada para korban,” ujar Eka.

 

(Novan Alqadri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: