Minimal Pinjaman KUR BRI 2024, Tabel Angsuran Rp5-30 Juta, Bunga 6 Persen Setahun, Syarat Pengajuan
Minimal Pinjaman KUR BRI 2024, Tabel Angsuran Rp5-30 Juta, Bunga 6 Persen Setahun, Syarat Pengajuan --
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Minimal pinjaman KUR BRI 2024 lengkap dengan tabel angsuran pinjaman Rp5 juta hingga Rp 30 juta, bunga 6 persen setahun dan ini syarat pengajuannya. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, simak pembahasan berikut ini.
BACA JUGA:Cara Top Up Pinjaman Bank Mandiri, Syarat Simpel dan Proses Cepat, Banyak Untungnya
Tahun ini, pemerintah terus memperkuat pembiayaan UMKM melalui penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebagai salah satu strategi untuk menjaga pertumbuhan ekonomi.
Sebagai salah satu bank dengan portofolio tersebar, BRI kembali menyalurkan KUR, dengan mendapatkan alokasi terbesar untuk tahun 2024, yakni senilai Rp165 triliun.
BACA JUGA:Syarat dan Cara Top Up KUR BNI 2024, Tabel Angsuran Plafon Rp 50 Juta Tenor 24 Bulan
Kemudian, tahun ini penyaluran KUR tidak hanya memprioritaskan kuantitas, namun juga memprioritaskan kualitas.
Sebelum mengajukan pinjam, tentu harus mengetahui limit pinjaman yang diberikan, baik itu limit minimal ataupun maksimal.
Sebenarnya, pemberian limit kredit ini bertujuan supaya pinjaman yang diberikan tetap sesuai dengan kemampuan membayar dan mengurangi risiko kerugian bagi debitur atau perusahaan jasa keuangan.
Minimal Pinjaman KUR BRI 2024 Lengkap dengan Angsurannya
KUR BRI 2024 terdiri dari 3 jenis yaitu KUR Super Mikro, Mikro dan Kecil. Berikut rincian jenis KUR BRI 2024 yang dilansir dari situs resminya, yaitu:
1. KUR Super Mikro
Jenis pinjaman KUR Super Mikro BRI merupakan Kredit Modal Kerja (KMK) atau Kredit Investasi (KI) dengan plafon sampai dengan Rp 10 juta per debitur.
BACA JUGA:Syarat Suplesi atau Top Up Pinjaman KUR BRI 2024 Plafon Rp 50 Juta, Proses Cepat Tanpa Ribet
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: