Cara Kredit Emas di Pegadaian, Mudah dan Praktis, Syarat Cukup Bayar Uang Muka Mulai 10 Persen
Cara Kredit Emas di Pegadaian--
Kredit Emas Secara Personal
Untuk kredit emas personal, berlaku beberapa ketentuan untuk kamu yakni sebagai berikut:
1. Perorangan dapat memilih jangka waktu mulai dari 3, 6, 12, 18, 24, hingga 36 bulan.
2. Uang muka untuk syarat kredit yakni minimal 15% untuk personal atau pribadi.
3. Margin pemeliharaan yaitu 0,92 persen x nilai taksiran emas per bulan.
4. Uang administrasi yaitu sebesar Rp50.000 per transaksi.
BACA JUGA:Simulasi Cicil Emas di Pegadaian, DP hanya 15 Persen, Syarat Pengajuan Perlu KTP Asli
Kredit Emas Secara Arisan Berkelompok
Bagi kelompok atau cicilan emas dengan cara arisan, berlaku ketentuan sebagai berikut :
- Kelompok kredit arisan minimal beranggotakan 6 orang dalam satu grup.
- Periode angsuran emas mengikuti jumlah anggota pada grup tersebut.
- Jenis emas yang dipilin, jumat, serta berat emas harus sama antara anggota satu dengan lainnya.
- Setiap bulan ada satu emas yang dapat dilunasi serta diserahkan ke salah satu anggota sesuai hasil kesepakatan bersama.
- Uang muka untuk kredit emas menggunakan sistem arisan yaitu minimal 10% per anggota.
- Margin pemeliharaan adalah 0,92% x nilai taksiran emas per bulan.
- Uang Administrasi untuk kredit secara arisan yaitu Rp50.000 per transaksi dalam 1 kelompok.
BACA JUGA:Layanan PayLater di Aplikasi Traveloka, Simak Cara Aktivasi, Bunga dan Dendanya
Kredit Emas Dengan Cara Cicil Emas Kolektif
Kredit emas dengan cara cicil emas kolektif, memiliki ketentuan sebagai berikut :
1. Kelompok kredit emas pegadaian mempunyai anggota minimal 6 orang.
2. Pada periode bulan, angsuran mengikuti banyaknya anggota dalam satu kelompok.
3. Jenis emas dipilih, berat, serta jumlah emas setiap anggota bisa berbeda-beda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: