Iklan dempo dalam berita

Suku Mante di Aceh Diyakini Masih Ada, Ini Beberapa Tempat yang Sering Ditinggalinya

Suku Mante di Aceh Diyakini Masih Ada, Ini Beberapa Tempat yang Sering Ditinggalinya

Sesosok manusia yang diduga Suku Mante yang ditemukan beberapa tahun lalu--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Suku Mante di Aceh diyakini masih ada, ini beberapa tempat yang sering ditinggalinya.

Keberadaan Suku Mante di Aceh banyak dicari orang. Khususnya para peneliti. 

Keberadaan Suku Mante memang diketahui sudah ada sejak dahulu, namun kemudian tidak lagi ditemukan. Muncul berbagai kekhawatiran, salah satunya khawatir jika suku ini tidak ada lagi. 

Sampai akhirnya beberapa tahun lalu tepatnya tahun 2017 ada orang yang menemukan sesosok manusia yang diduga adalah Suku Mante.  

BACA JUGA:Penting! Ini Tips dan Cara Lulus SNBT 2024, Persiapan untuk Diterima PTN

Suku Mante atau juga dieja Mantir adalah salah satu etnik terawal yang disebut-sebut dalam legenda rakyat pernah mendiami Aceh. 

Suku ini, bersama suku-suku asli lainnya seperti Lanun, Sakai, Jakun, Senoi, dan Semang, merupakan etnik-etnik pembentuk suku Aceh yang ada sekarang. 

Suku Mante diperkirakan termasuk dalam rumpun bangsa Melayu Proto, awalnya menetap di wilayah sekitar Aceh Besar, dan tinggal di pedalaman hutan. 

Suku-suku asli tersebut diperkirakan beremigrasi ke Aceh melalui Semenanjung Melayu. 

BACA JUGA:Jangan Panik, Ini 11 Cara untuk Menghadapi Mata Elang Tiba-tiba Menghadang

Dalam legenda Aceh, suku Mante dan suku Karo disebut-sebut sebagai cikal-bakal dari Kawom Lhèë Reutōïh (suku tiga ratus), yang merupakan salah satu kelompok penduduk asli Aceh.

Sudah banyak yang menduga jika Suku Mante sudah hilang. Sampai akhirnya tahun 2017 lalu ada orang yang mengunggah video yang diduga manusia dari Suku Mante.

Penemuan orang yang diduga Suku Mante itu diunggah di YouTube oleh akun bernama HZTN. 

Dalam video tersebut, seorang pengendara motor trail sedang menyusuri hutan pedalaman Aceh tiba-tiba dikejutkan oleh sesosok manusia pendek sedang berlari sambil membawa kayu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: