Otorita IKN Resmi Buka 600 Formasi CPNS 2024, Simak Syarat dan Cara Daftarnya di Sini
Syarat dan cara daftar CPNS 2024 di IKN--
1. Pelamar khusus lulusan terbaik (cumlaude)
2. Berikut persyaratan khusus bagi yang ingin mendaftar di jalur lulusan terbaik (cumlaude)
3. Lulusan Strata 1 (S-1) atau Strata 2 (S-2) perguruan tinggi dalam negeri, berasal dari perguruan tinggi terakreditasi A/Unggul dan Program Studi terakreditasi A/Unggul oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan/atau lembaga akreditasi mandiri pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada Ijazah.
Putra/Putri lulusan terbaik berpredikat “Dengan Pujian”/Cumlaude dibuktikan dengan keterangan “Dengan Pujian”/Cumlaude pada Ijazah atau Transkrip
4. Lulusan Strata 1 (S-1) atau Strata 2 (S-2) dari perguruan tinggi luar negeri, telah memperoleh penyetaraan ijazah dan surat keterangan yang menyatakan predikat kelulusannya (setara dengan cumlaude) dari kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan tinggi.
5. Menguasai bahasa Inggris yang dibuktikan dengan hasil TOEFL/TOEFL Preparation/TOEFL Prediction yang masih berlaku dengan nilai minimal 500 (setara dengan Computer Based TOEFL minimal 173/Internet Based TOEFL minimal 61/TOEIC minimal 575/ IELTS minimal 6,0).
BACA JUGA:Tersedia 1.388 Formasi CPNS Basarnas 2024, Lulusan SMA hingga S1 Bisa Daftar, Ini Rinciannya
Lalu untuk pelamar khusus penyandang disabilitas. Yaitu untuk lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri, memiliki Ijazah dari perguruan tinggi dalam negeri dan/atau program studi yang terakreditasi dalam Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan/atau lembaga.
Yakni terakreditasi mandiri pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah.
Untuk lulusan perguruan tinggi luar negeri, telah memperoleh Surat Keputusan Penyetaraan Ijazah oleh kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan tinggi.
BACA JUGA:Daftar 5 Instansi dengan Tunjangan Tertinggi yang Cocok untuk Pelamar CPNS 2024
Cara Daftar Formasi CPNS IKN 2024
1. Pelamar wajib memiliki alamat e-mail yang aktif.
2. Pelamar wajib melakukan pendaftaran/registrasi secara online melalui Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) pada laman https://sscasn.bkn.go.id.
3. Pelamar melakukan login ke Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) pada laman https://sscasn.bkn.go.id dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Password yang telah didaftarkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: