Iklan dempo dalam berita

Parkir Sembarangan dan Halangi Jalan, Sejumlah Motor Ditabrak Damkar, Pemiliknya Asyik Nonton Kebakaran

Parkir Sembarangan dan Halangi Jalan, Sejumlah Motor Ditabrak Damkar, Pemiliknya Asyik Nonton Kebakaran

Motor ini ditabrak damkar karena parkir sembarangan--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Asyik nonton kebakaran, sejumlah motor ini ditabrak Damkar gegara halangi jalan dan parkir sembarangan.

Kejadian di Samarinda, Kalimantan Timur, baru-baru ini menjadi sorotan netizen setelah sebuah video yang menunjukkan mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) menabrak sejumlah sepeda motor viral di media sosial. 

BACA JUGA:Begini Cara Bikin Tren TikTok yang Viral, Gabungkan 2 Foto Bisa Saling Berpelukan Via Vidu AI Studio

Video tersebut memperlihatkan detik-detik mobil Damkar yang sedang bergegas menuju lokasi kebakaran, tetapi harus menghadapi rintangan berupa deretan sepeda motor yang parkir sembarangan di pinggir jalan.

Insiden ini pun menuai berbagai reaksi dari warganet, sebagian besar mengecam tindakan pemilik motor yang dinilai tidak bertanggung jawab dan egois.

BACA JUGA:Begini Nasib Satpam DPRD Provinsi Bengkulu yang Videonya Viral Memukul Mahasiswa Saat Aksi Demo

Kronologi Kejadian

Peristiwa ini terjadi pada Jumat, 23 Agustus 2024, di Jembatan Perniagaan, Pasar Segiri, Samarinda.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @terang_media, terlihat mobil Damkar melaju dengan cepat di jalanan yang sempit dan ramai oleh kendaraan lain. 

Namun, di sisi jalan yang sempit itu, terdapat sejumlah sepeda motor yang terparkir sembarangan.

Pemilik motor-motor tersebut tampaknya meninggalkan kendaraannya untuk menonton kebakaran yang terjadi di kejauhan.

BACA JUGA:Gas FYP, Ini Daftar Lagu Viral di Tiktok Agustus 2024 yang Bisa Kamu Sesuaikan dengan Kontenmu

Kondisi jalanan yang sempit dan dipenuhi oleh kendaraan yang parkir sembarangan membuat mobil Damkar kesulitan untuk melintas. 

Ketika petugas Damkar mencoba melewati jembatan tersebut dengan kecepatan tinggi untuk segera memadamkan api, mobil Damkar tak bisa menghindari motor-motor yang parkir di pinggir jalan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: