Iklan RBTV Dalam Berita

Bukan Hanya Indonesia, Ada 3 Negara yang Berpotensi Terdampak Gempa Megathrust

Bukan Hanya Indonesia, Ada 3 Negara yang Berpotensi Terdampak Gempa Megathrust

Selain Indonesia, ada 3 negara terdampak berpotensi gempa megathrust--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Bukan hanya Indonesia! ini 3 negara yang berpotensi terdampak gempa Megathrust,salah satunya Jepang.

Hidup di Indonesia berarti harus siap menghadapi berbagai bencana alam, termasuk gempa bumi.

Indonesia berada pada posisi yang sangat strategis dan berisiko tinggi terhadap gempa bumi karena letaknya di pertemuan lempeng-lempeng besar dunia dan beberapa lempeng kecil. 

BACA JUGA:Ancaman Gempa Megathrust, dari Samudera Hindia sampai Himalaya Mana saja Wilayah Berpotensi?

Negara ini dikelilingi oleh empat lempeng utama: Lempeng Eurasia, Lempeng Indo-Australia, Lempeng Laut Filipina, dan Lempeng Pasifik. 

Saat lempeng-lempeng ini saling mendorong, menarik, atau bergesekan, terjadi guncangan yang kita kenal sebagai gempa bumi. 

Proses ini juga sering kali meningkatkan aktivitas vulkanik yang bisa berujung pada letusan gunung berapi. 

Salah satu jenis gempa yang sangat diperbincangkan belakangan ini adalah gempa megathrust, yang memiliki potensi besar untuk menimbulkan kehancuran.

BACA JUGA:Tak Bisa Prediksi Akurat Kapan Terjadi Gempa Megathrust, Ini Langkah Mitigasi yang Harus Dipersiapkan

Potensi Gempa Megathrust di Indonesia

Indonesia termasuk dalam wilayah Cincin Api Pasifik, kawasan dengan aktivitas tektonik paling aktif di dunia. 

Hal ini menyebabkan negara ini berada dalam risiko tinggi terhadap gempa bumi, termasuk gempa megathrust. 

Zona subduksi yang melintasi Sumatera, Jawa, Bali, Lombok, Sumba, Sulawesi, dan Papua merupakan wilayah-wilayah yang berpotensi mengalami gempa megathrust dengan magnitudo yang besar.

BACA JUGA:Dibayang-bayangi Gempa Megathrust, Menteri PUPR: Seluruh Tol dan Gedung Memenuhi Standar Uji Tahan Gempa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: