Pakai Innova Reborn, Komplotan Maling Gasak Uang Tunai Belasan Juta Rupiah di Rumah Warga
Kasus Pencurian Terekam CCTV--
Dari aksi pencurian tersebut, Desti mengaku mengalami kerugian yang cukup besar. Uang tunai sebesar Rp 15 juta, sebuah laptop, dan lima buah jam tangan milik suaminya berhasil dibawa kabur oleh kawanan pencuri.
Desti juga menambahkan bahwa dirinya sudah melaporkan kejadian ini ke Polsek Sukarame dan menyerahkan bukti rekaman CCTV yang merekam aksi pelaku.
"Sudah saya laporkan ke Polsek Sukarame, dan saya juga sudah menyerahkan bukti rekaman CCTV. Semoga pelakunya segera ditangkap," kata Desti dengan harapan agar kasus ini segera terungkap.
BACA JUGA:Uang Rp 34 Juta Dalam Rekening Hilang, Kok Bisa?
Proses Penyidikan Polisi
Menanggapi laporan yang sudah diterima, Kepala Bidang Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadilah, membenarkan bahwa Polsek Sukarame sudah mulai menyelidiki kasus pencurian ini.
"Benar, laporan sudah diterima dan saat ini sedang dalam proses penyelidikan oleh anggota. Harap bersabar karena membutuhkan waktu untuk menganalisis rekaman CCTV dan mengetahui identitas pelaku," ujar Kombes Umi Fadilah.
Beliau juga mengimbau kepada masyarakat agar lebih waspada saat meninggalkan rumah dalam keadaan kosong.
Meninggalkan rumah dalam waktu lama tanpa pengamanan yang memadai bisa menjadi celah bagi para pencuri. Oleh karena itu, masyarakat diharapkan segera melapor kepada RT atau anggota Bhabinkamtibmas setempat jika menemukan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan mereka.
BACA JUGA:Terbaru, Segini Gaji Pegawai BPJS Kesehatan 2024, Cek Rincian Tunjangan yang Didapat
Tips Menjaga Rumah Agar Aman dari Pencurian
Mengingat maraknya kasus pencurian seperti yang dialami oleh Desti, menjaga keamanan rumah menjadi prioritas penting, terutama saat rumah dalam keadaan kosong. Berikut beberapa tips yang bisa diikuti agar rumah tetap aman saat ditinggalkan:
1. Pasang Sistem Keamanan CCTV
Pemasangan CCTV di rumah merupakan salah satu cara paling efektif untuk mengawasi kondisi rumah, terutama ketika ditinggal pergi.
Rekaman dari CCTV dapat menjadi bukti yang sangat berguna dalam mengungkap pelaku jika terjadi tindak kriminal seperti pencurian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: