Iklan RBTV Dalam Berita

Wajib Coba! 7 Soto Paling Enak di Jogja, Harga Terjangkau

Wajib Coba! 7 Soto Paling Enak di Jogja, Harga Terjangkau

Soto Paling Enak di Jogja--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – 7 soto paling enak di Jogja dengan harga terjangkau.

Soto merupakan salah satu hidangan sup tradisional Indonesia yang beragam jenisnya, masing-masing dengan karakteristik dan bahan unik sesuai daerah asal.

BACA JUGA:Viral Pejalan Kaki di Depok Kena Bogem dan Dilindas Pengendara Motor yang Naik ke Trotoar

Di Yogyakarta sendiri ada banyak tempat makan soto yang terkenal enak. Jenis soto yang disajikan beragam, mulai dari soto seger, soto sampah, dan soto ayam.

Jika kamu tengah berlibur ke Yogyakarta wajib mampir menikmati kelezatan soto legendaris di sana.
Kulineran di Yogyakarta tak ada habisnya, karena termasuk kota surganya kuliner di Indonesia. Sajian soto berkuah kaldu nikmat sayang untuk dilewatkan.

Beberapa tempat makan menyajikannya dengan rasa spesial. Bahkan, ada tempat makan soto yang melegenda dan berdiri sejak 1921 atau nyaris 1 abad.

BACA JUGA:Modal dan Syarat, Serta Cara Daftar Bisnis Franchise J&T Express

7 Soto Paling Enak di Jogja

Berikut 7 soto paling enak di Yogyakarta yang legendaris dengan kelezatannya:

1. Soto Seger Hj.Fatimah

Rekomendasi soto enak Jogja pertama ada Soto Seger Hj. Fatimah yang jadi pilihan menu andalan untuk sarapan setelah kamu berolahraga.

Di sini, penyajian sotonya memakai mangkuk kecil. Jika porsi makanmu cukup besar, agaknya perlu memesan dua mangkuk.

Menariknya kamu pun dapat memilih antara soto daging atau soto ayam. Lauk tambahannya pun cukup lengkap, ada tempe goreng hingga sate usus.

Dilansir dari laman kompas.com, satu mangkuk sotonya diberi harga mulai Rp10.000. Sementara, untuk lauknya sekitar Rp2.000-an.

Soto Seger Hj. Fatimah memiliki banyak cabang. Salah satu yang bisa datangi ada di sekitar Karang Gayam, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman. Jam operasionalnya setiap hari pukul 06.00-15.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: