Iklan RBTV Dalam Berita

Timnas Indonesia U17 Bisa Lolos Piala Asia 2025, Ini 3 Syarat yang Harus Dilewati

Timnas Indonesia U17 Bisa Lolos Piala Asia 2025, Ini 3 Syarat yang Harus Dilewati

Timnas Indonesia U17 Bisa Lolos Piala Asia 2025, Ini 3 Syarat yang Harus Dilewati--Foto: ist

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COMtimnas-indonesia-u-17 bisa lolos piala Asia 2025, ini 3 syarat yang harus dilewati.

Timnas Indonesia U-17 sementara menempati posisi kedua pada klasemen grup G di kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Pasukan Garuda Muda mengoleksi 6 poin dari dua pertandingan dengan mencetak 11 gol (11-0).

Pasukan Nova Arianto menang 1-0 pada pertandingan melawan Kuwait, dan 10-0 atas Kepulauan Mariana Utara pada Jumat (25/10/2024) malam WIB.

BACA JUGA:Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Australia Minggu 27 Oktober, Siapa Starter Pemain?

Timnas U-17 sempat memimpin klasemen grup G, sebelum akhirnya harus turun satu posisi dari Australia U-17. Pasukan negeri kangguru ini pada pertandingan Sabtu (26/10/2024) mengalahkan tuan rumah penyelenggara babak kualifikasi Kuwait dengan skor 3-1.

Hasil ini membuat Australia menempati posisi puncak grup G. Meski sama nilainya dengan Indonesia 6 poin, tetapi Australia unggul dalam mencetak gol 19 kali, dan sekali kebobolan (19-1).

Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 diikuti 43 tim yang terbagi dalam 10 grup. Hanya juara grup yang berhak lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025 di Arab Saudi pada April tahun depan.

BACA JUGA:Simak Head to Head Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Asia U17, Laga 27 Oktober

Syarat Timnas Indonesia U17 Bisa Lolos Piala Asia 2025

Berikut 3 Syarat Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Asia U-17 2025:

1. Ketika Kalah dari Australia U-17

Kekalahan dari Australia U-17 tak membuat peluang Garuda Asia ke Piala Asia U-17 2025 sirna, hanya saja sulit. Pasalnya saat ini pun Timnas Indonesia U-17 sudah di luar lima besar runner-up terbaik.

Andai kalah pun Timnas Indonesia U-17 tak boleh lebih dari skor 0-1 demi menjaga agar selisih gol tetap 0. Lalu itu pun masih mengharap tim posisi kedua dari grup lain menelan kekalahan besar agar banyak tim yang punya 3 poin seperti Timnas Indonesia U-17, tapi kalah dalam hal selisih gol.

Jadi, syarat yang satu ini bisa tapi sulit untuk dapat membantu Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Asia U-17 2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: