Iklan RBTV Dalam Berita

Perhatikan, Ini Contoh Soal Wawancara PPPK Teknis 2024

Perhatikan, Ini Contoh Soal Wawancara PPPK Teknis 2024

Seleksi PPPK 2024--

Jawaban terbaik:

(1) ASN yang profesional adalah ASN yang mumpuni dalam posisi dan jabatannya, yakni memenuhi kompetensi yang dibutuhkan, meliputi; kompetensi manajerial, kompetensi teknis, dan kompetensi sosio kultural. Serta menguasai kompetensi lain yang mendukung dalam kehidupan era 4.0.
(2) ASN yang memiliki integritas dan kejujuran dalam bekerja
(3) Mampu bekerjasama dengan rekan, baik satu profesi maupun lintas profesi
(4) Mampu memberikan kualitas layanan publik sesuai standar operasional.
(5) Berkeinginan untuk mengembangkan diri dan memiliki semangat berprestasi, guna mendukung kinerja lembaga atau instansi tempat bertugas.
(6) Memiliki keakapan komunikasi dan mampu mampu bermasyarakat.
 (7) Siap dalam beradaptasi dan dapat menyesuaikan diri dengan perubahan.
(8) Berani mengambil keputusan secara cepat dan tepat.

4. Apa pendapat anda tentang Pancasila sebagai Dasar Negara dan bagaimana cara menerapkannya dalam pekerjaan?

Jawaban contoh soal wawancara PPPK Teknis:  Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia, ditempatkan sebagal sumber dari segala sumber hukum di Indonesia, sekaligus sebagai cita-cita hukum nasional yang menghendaki terciptanya tertib hukum, selaras dengan harapan dan cita-cita, masyarakat, sebagai sumber dari segala sumber hukum.

Dalam implementasinya ke aktivitas saya bertugas sebari-hari adalah akan melaksanakan tanggung jawab sesuai ketentuan yang berlaku dan bersikap mengikuti arahan pimpinan sesuai dengan nilai-nilai Pancasila yang dianut masyarakat Indonesia.

BACA JUGA:Ditagih Utang, Pria Ini Ngamuk Nekat Aniaya Wanita Pegawai Koperasi

5. Apa pendapat Anda tentang lagu Indonesia Raya?

Jawaban: Lagu kebangsaan kita adalah Indonesia Baya yang diciptakan WR Supratman. Penggunaan Lagu Kebangsaan sebagai pernyataan rasa kebangsaan.

6. Jelaskan apa maksud dari kerukunan hidup beragama?

Jawaban: Undang-Undang Dasar 1945 bab IX Pasal 19 Ayat (1) menyiratkan bahwa agama dan syariat agama dihormati dan didudukkan dalam nilai asasi kehidupan bangsa, dan negara, serta setiap pereluk agama bebas menganut agamanya dan beribadat menurut agama dan kepercayaannya.

Oleh karena itu sebagai ASN, saya akan menjadi agen penting dalam pembinaan Kerukunan umat beragama.

Sesuai dengan fungsinya, sebagai perekat dan pemersatu bangsa, ASN dapat mengambil peran yang sangat strategis dalam mewujudkan kerukunan dalam beragama.

BACA JUGA:Hujan Deras Picu Longsor di Tol Serpong-Cinere, Jasa Marga Pastikan Keamanan Pengguna Jalan

Lama wawancara seleksi PPPK 2024

Pada seleksi PPPK 2024, durasi tahapan wawancara berlangsung selama 10 menit untuk menjawab 10 butir soal. Sedangkan untuk pelamar disabilitas diberikan waktu selama 15 menit untuk menjawab 10 butir soal.

Dalam waktu yang relatif singkat ini, pelamar akan digali informasi dirinya terkait dalam mengenai nilai integritas dan moralitas yang meliputi kejujuran, komitmen, keadilan, etika, dan kepatuhan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: