Kembar tapi Beda, Ini Perbedaan Gunung Lewatobi Laki-laki dan Perempuan
Gunung Lewatobi--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Kembar tapi beda, ini perbedaan Gunung Lewatobi Laki-laki dan Perempuan.
Gunung Lewotobi adalah gunung berapi kembar yang terletak di bagian tenggara Pulau Flores, Indonesia. Gunung Lewotobi terletak di Kabupaten Flores Timur, Provinsi NTT.
BACA JUGA:Lebih Hemat, Ini Daftar Bank yang Gratis Biaya Transfer Antar Bank
Salah satu keunikan dari Gunung Lewotobi yang berada di Nusa Tenggara Timur adalah memiliki dua puncak.
Lewotobi terdiri dari dua gunung yang bersebelahan, yakni Lewotobi Laki-laki dan Lewotobi Perempuan.
Diketahui, jarak antar puncaknya sekitar dua kilometer. Meski disebut kembar, tinggi kedua gunung ini berbeda.
BACA JUGA:Babak Baru Kasus Suap Hakim PN Surabaya, Ibu Ronald Tannur Jadi Tersangka
Perbedaan Gunung Lewatobi Laki-laki dan Perempuan
Gunung Lewotobi Perempuan jauh lebih tinggi dengan ketinggian 1.703 mdpl dan Lewotobi Laki-laki 1.584 mdpl.
Tak hanya itu jika diamati lebih detail, ternyata kedua gunung Lewotobi juga punya permukaan lahan yang berbeda.
Gunung Lewotobi Perempuan punya permukaan lahan yang lebih kasar dan lebih luas daripada Lewotobi Laki-laki.
Untuk puncaknya, Gunung Lewotobi Perempuan punya dua kawah. Ada yang lebih luas, ada juga yang kecil. Di dasar kawah itu terdapat kubah lava yang mengeluarkan asap solfatara dengan warna putih tipis mengepul.
BACA JUGA:Peringatan BMKG, La Nina Ancaman Bagi Warga Indonesia, Daerah Ini Perlu Waspada
Puncak Gunung Lewotobi Perempuan berbentuk kerucut terpotong. Letaknya di tenggara Lewotobi Laki-laki.
Gunung Lewotobi Laki-laki lebih aktif. Sebab, gunung ini memang lebih sering meletus sejak abad ke-18. Bahkan, letusan terakhir terjadi tahun 2003.
Hal ini dibuktikan dari permukaan Lewotobi Laki-laki yang tampak terlihat bebatuan dan bentuknya yang simetris.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: