Iklan RBTV Dalam Berita

Perbaikan Jalan Jelang Lebaran, Satlantas Polres Seluma Sebar Spanduk

Perbaikan Jalan Jelang Lebaran, Satlantas Polres Seluma Sebar Spanduk

Personel Satlantas Polres Seluma pasang spanduk pemberitahuan ada perbaikan jalan--

SELUMA, RBTVDISWAY.ID - Maraknya kecelakaan tunggal yang disebabkan perbaikan jalan, disikapi Satlantas Polres Seluma.

Caranya dengan menyebarkan spanduk berisi imbauan kepada masyarakat terutama para pengendara.

Hal ini diungkapkan Kasat Lantas Polres Seluma Iptu. Gema Pipi Arizon, usai memasang spanduk berisi imbauan bersama personelnya.

Kasat Lantas mengatakan pemasangan spanduk berisi imbauan ini dilakukan di wilayah Kecamatan Sukaraja yang sedang dilakukan perbaikan menjelang lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah.

BACA JUGA:Tahun Ini DANA BOS di Kabupaten Mukomuko Turun, Ini Penyebabnya

Langkah ini upaya antisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas agar para pengendara lebih waspada dan berhati-hati di jalan raya, terlebih mendekati lebaran dipastikan intensitas kendaraan makin meningkat.

"Ini salah satu upaya kita menekan tingginya kasus kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Seluma, apalagi saat ini sedang ada perbaikan jalan menjelang lebaran," tutur Kasat Lantas Iptu. Gema Pipi Arizon.

BACA JUGA:Simulasi Kredit Motor Yamah RX-King 2025, Angsuran Bulanan Sekitar Rp 500 Ribu

Lanjutnya, banyaknya lubang bekas galian karena lambatnya proses perbaikan, pengendara kerap kali tidak melihat saat musim penghujan terutama pada malam hari.

"Kita jumpai di setiap sudut ruas jalan, saat ini dalam proses perbaikan, karena banyak bekas galian yang dilakukan oleh pihak pelaksana proyek, sehingga pengendara diharapkan lebih berhati-hati saat berkendara malam hari atau saat musim penghujan, karena jalan yang bekas galian sering tidak tampak karena tertutup air hujan," tambahnya.

BACA JUGA:Simulasi Kredit Motor Honda Supra X 125 FI 2025, Angsuran Bulanan Cukup Rp 400 Ribu

Di sisi lain, ruas jalan nasional Lintas Bengkulu-Manna di sepanjang wilayah Kabupaten Seluma terbilang sempit, dan sudah tidak representatif, karena meningkatnya jumlah kendaraan yang tidak dibarengi dengan pelebaran jalan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: