Google Pixel 10 Pro XL Meluncur Paruh Kedua Tahun Ini, Begini Detailnya
Bocoran detail Google Pixel 10 Pro XL--
NASIONAL, RBTVDISWAY.ID – Google kemungkinan akan meluncurkan model terbarunya, Google Pixel 10 Pro XL.
Bocoran terbaru datang dari OnLeaks yang bekerja sama dengan Android Headlines yang memperlihatkan render terbaru dari Google Pixel 10 Pro XL.
Dari render yang beredar diketahui jika Google Pixel 10 Pro XL akan memiliki lapisan mengilap seperti generasi pendahulunya dengan membawa bingkai tengah datar dengan tepi yang sedikit membulat.
BACA JUGA:Samsung Pamerkan Flexible Briefcase, Laptop yang Bisa Berubah Menjadi Tas Kerja
Pada sisi belakang terdapat pulau kamera yang memiliki desain yang sama dengan pendahulunya.
Selain itu, terdapat speaker yang mengarah ke bawah dan menjadi salah satu perbedaan yang seginifikan dari desain sebelumnya.
Google Pixel 10 Pro XL memiliki ukuran yang terlihat lebih besar dari versi Google Pixel 10 Pro dengan membawa layar 6,8 inci.
BACA JUGA:Bawa Fitur Canggih, Ini Spesifikasi Samsung Galaxy A26 5G Terbaru 2025, Harga di Bawah Rp 5 Juta
Ukuran layarnya sama dengan yang dimiliki oleh Google Pixel 9 Pro XL.
Untuk performanya, Google Pixel 10 Pro XL akan didukung dengan chipset Tensor G5 milik Google.
Chipset ini sangat mirip dengan Exynos, baik dari kinerja maupun efisiensi daya yang dihasilkannya.
Namun, perangkat yang didukung dengan Tensor sejauh ini dikatakan gagal bersaing dengan ponsel unggulan yang menggunakan chipset Snapdragon besutan Qualcomm dalam hal kinerja mentah.
BACA JUGA:Samsung Galaxy A36 5G Hadir dengan Fitur Canggih, Penasaran Spesifikasi dan Harganya? Cek di Sini
Tenso G5 menjadi prosesor internal pertama Google yang diproduksi oleh TSMC dengan menggunakan proses 3nm.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


