Sidak Wagub ke Pangkalan LPG, Cek Stok hingga Harga yang Melebihi HET

Wakil Gubernur Bengkulu, Mian cek ketersediaan stok LPG dan harga--
BENGKULU, RBTVDISWAY.ID - Wakil Gubernur Bengkulu Mian, didamping OPD terkait dan Pertamina melakukan sidak ke sejumlah pangkalan gas LPG di Kota Bengkulu.
Sidak ini dilakukan karena masih adanya keluhan sulit mendapatkan gas elpiji 3 kilogram.
Disampaikan Wakil Gubernur Mian, untuk kesiapan gas non subsidi sudah aman dan stok tersedia. Tidak ada kelangkaan dan banyak ditemukan di pangkalan di warung.
BACA JUGA:Waspada Cuaca Ekstrem Beberapa Hari ke Depan, Begini Kata BMKG
Sedangkan untuk gas bersubsidi, selain sulit didapat, harganya juga lebih tinggi terutama di Kabupaten yang mencapai Rp 30 ribu.
"Hari ini mengobservasi kebutuhan jelang lebaran yang berkaitan dengan gas elpiji. Untuk gas non subsidi tidak ada masalah. Sedangkan yang subsidi yang gas melon ada disparitas harga yang mencolok di kabupaten-kabupaten. Harganya mencapai 30 ribu," ujar Wagub Mian.
"Alhamdulillah hari ini di kota supply ke pangkalan normal. Dan ada pula masyarakat yang langsung membeli ke pangkalan," tambah Wagub.
BACA JUGA:Kejari Bengkulu Usut Dugaan Korupsi di Salah Satu Bank Milik Pemerintah di Bengkulu
Wagub Mian juga sempat langsung datang ke warung yang menjual elpiji 3 kilogram. Dari HET Bengkulu sebesar Rp 19.000 di warung ditemukan harganya Rp 23.000.
Wagub meminta Pertamina melakukan tindaklanjut terkait adanya temuan penjualan gas elpiji di harga Rp 30.000 di kabupaten.
Pangkalan juga diminta memasang baliho harga gas elpiji 3 kilogram sesuai dengan harga HET.
Kemudian dari Dinas Perindag juga telah menurunkan tim untuk menindaklanjuti laporan harga gas di atas HET.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: