21 Calon Jemaah Haji Asal Mukomuko Tunda Keberangkatan, Berikut Calon Penggantinya

21 Calon jemaah haji Mukomuko tunda keberangkatan tahun ini--
MUKOMUKO, RBTVDISWAY.ID - 21 Calon Jemaah haji (CJH) asal Mukomuko menunda keberangkatan.
Dari total 167 CJH Mukomuko, ada 21 orang yang memutuskan menunda keberangkatan ibadah haji.
Penyebabnya, diantaranya karena belum melunasi biaya haji sehingga belum keluar hasil tes kesehatan atau Istitaah.
Selain itu, ada faktor lain yang menjadi halangan keberangkatan serta ada ang belum mampu sehingga menunda keberangkatan ibadah hajinya tahun ini.
BACA JUGA:5 Aplikasi Cocok jika Butuh Pinjaman Rp 1 Juta, Dicicil hingga 12 Bulan, Resmi Ada Izin OJK
Kepala Kantor Kemenag Mukomuko, Widodo mengatakan, ada beberapa orang jemaah Kabupaten Mukomuko yang menunda keberangkatan.
Pihak Kemenag lagi menyiapkan pengganti yang berasal dari penggabungan suami istri, orang tua dan anak, serta penggabungan lanjut usia atau lansia.
BACA JUGA:Bandara Siapkan 3 Extra Flight, Tiket Tujuan Bengkulu Ludes Terjual
“Ada beberapa orang yang menunda keberangkatan, kurang lebih ada 21 orang. Hal ini lantaran ada sesuatu dan lain hal. Saat ini sedang disiapkan untuk penggantinya. Ini akan berasal dari penggabungan suami istri, penggabungan orang tua dan anak, dan juga penggabungan usia lanjut jemaah haji yang masuk kuota 2025 ini,” ujar Widodo.
BACA JUGA:Pelayanan Titip Kendaraan Gratis Saat Mudik di Polres Bengkulu Utara, Begini Prosedurnya
Selain itu, Widodo juga mengatakan jika masih terdapat sisanya nanti yang belum terpenuhi, maka akan diambil dari cadangan nomor urut porsi selanjutnya.
Dwi Anggi Saputra
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: