Iklan RBTV Dalam Berita

Ternyata Ini Penyebab Banyak Warga Arab Beralih Jadi Ateis

Ternyata Ini Penyebab Banyak Warga Arab Beralih Jadi Ateis

Ilustrasi banyak warga arab beralih menjadi ateis--

Dalam riset menurut Iranian’s Attitudes Toward Religion tahun 2020, terungkap bahwa 47% dari 40.000 responden mengaku sudah menjadi ateis. 

 

BACA JUGA:Cerita Orang Terakhir Masuk Surga, Disuruh Masuk Malah Heran Melihat Kondisi Surga

Angka serupa juga muncul di Turki, negara yang 99% masyarakatnya beragama muslim tersebut juga memiliki peningkatan jumlah atheis dalam 10 tahun terakhir.

 

Menurut jurnal berjudul Men Without God: The Rise of Atheism in Saudi Arabia yang ditulis Hannah Wallace, salah satu yang membuat banyaknya warga Arab Saudi memilih jadi atheis tak lepas dari sikap politik pemerintah setempat yang memanfaatkan agama.  

 

BACA JUGA:Entah Sultan atau Crazy Rich, Emak-emak di Makassar Pamer Arisan Rp 2,5 Miliar

Sejumlah masyarakat yang menolak untuk dipolitisasi memilih untuk menjadi Atheis. Dalam jurnal tersebut disebutkan pula jika teknologi informasi, khususnya media sosial yang ada di mana-mana, telah memberikan akses yang lebih mudah ke berbagai materi tentang ateisme. 

 

Generasi muda di Arab Saudi dikabarkan semakin kecewa dengan kode hukum negara yang ketat dan pandangan kaku dari para ulama terkemuka. 

 

Menurut Survei Pemuda ASDA'A Burson-Marsteller Arabia pada tahun 2018, 91 persen pemuda berusia antara delapan belas dan dua puluh empat tahun menyetujui naik takhta bin Salman. 

 

BACA JUGA:Diumumkan KPU RI, Berikut Komisioner KPU Provinsi Bengkulu Terpilih dan 19 Provinsi Lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: