Traveloka Paylater merupakan salah satu layanan paylater yang paling sering digunakan konsumen. Traveloka Paylater menyediakan layanan untuk pengguna berupa pinjaman kredit online yang dapat digunakan untuk bertransaksi di platform Traveloka.
Limit kredit yang ditawarkan bervariasi, mulai dari Rp1 juta hingga Rp50 juta. Traveloka Paylater juga memberikan beberapa opsi tenor pembayaran mulai dari 1 hingga 12 bulan. Bagi pengguna aplikasi pesan tiket dan booking hotel, aplikasi ini juga ternyata menyediakan fitur payLater sebagai salah satu metode pembayarannya.
Proses pendaftaran yang cepat dan mudah pun diklaim menjadi salah satu keunggulan Traveloka PayLater, di samping tidak adanya biaya tambahan seperti biaya tahunan dan uang muka.
Pilihan tenor yang disediakan pun mulai dari 1 hingga 12 bulan, dengan limit pinjaman hingga Rp50 juta.
Namun, metode pembayaran PayLater ini tidak berlaku untuk semua produk di Traveloka, terutama produk pembayaran tagihan dan top-up pulsa.
8. Atome
Aplikasi paylater yang juga banyak diminati konsumen Indonesia adalah Atome. Dengan menggunakan Atome, Anda dapat membagi setiap transaksi yang anda lakukan menjadi 3 kali pembayaran dalam 3 bulan atau 6 kali pembayaran dalam 6 bulan.
Tanpa uang muka dan tanpa Bunga, alias bunga 0%. Proses cicilan untuk 3 kali pembayaran dalam 3 bulan adalah sebagai berikut:
Cicilan pertama akan jatuh tempo 1 bulan atau 30 hari setelah transaksi Cicilan kedua akan jatuh tempo 2 bulan atau 60 hari setelah transaksi Cicilan ketiga akan jatuh tempo 3 bulan atau 90 hari setelah transaksi