Luar Negeri Kalah, Ini 41 Objek Wisata Indonesia yang Diakui Dunia

Jumat 08-09-2023,23:37 WIB
Reporter : Tim liputan

Ada beberapa pulau yang paling populer sebagai tujuan wisata di Kepulauan Natuna ini. Antara lain Pulau Sedanau, Pulau Natuna Besar, dan Pulau Senua. Selain itu, terdapat pantai-pantai indah seperti Tanjung Sebagul, Teluk Selahang, dan Pantai Setengar. Anda bisa menemukan banyak penyu bertelur di beberapa pantai di seluruh Natuna.

 

40. Taman Nasional Sembilang

 

Objek wisata Taman Nasional Sembilang terletak di Sumatera Selatan. Semula, taman nasional ini termasuk bagian dari Taman Nasional Berbak Jambi. Kemudian dipisahkan menjadi taman nasional sendiri sejak 19 Maret 2003. Nama Sembilang sendiri diambil dari salah satu jenis ikan yang hidup di sana, ikan sembilang.

Secara administratif, taman nasional ini masuk ke wilayah Banyuasin dan berlokasi dengan Semenanjung Banyuasin, Sumatera Selatan. Semenanjung ini menjadi rumah bagi puluhan spesies burung air. Tekstur tanahnya berlumpur dan banyak ditemukan berbagai spesies invertebrata.

Lokasi di taman nasional ini salah satunya adalah Semenanjung Banyuasin, yang banyak ditemukan spesies burung terutama yang hidup di habitat dekat air tawar. Jika ingin melihat migrasi burung dari Asia dan Eropa, Anda sebaiknya berkunjung antara Oktober hingga Desember.

BACA JUGA:Gelombang Baru COVID-19 2023 Varian Pirola, Apa Itu? Sudah Tersebar di 12 Negara Termasuk di Asia

 

41. Bengkulu

 

Provinsi Bengkulu banyak memiliki objek wisata. Baik wisata laut, danau, gunung dan air terjun. Yang sudah dikenal luas diantaranya, Pantai Panjang, Benteng Marlborough, rumah Bung Karno, rumah Ibu Fatmawati, Danau Dendam Tak Sudah, Air Terjun Belitar Seberang.

Bengkulu juga memiliki pulau nan eksotis. Yakni Pulau Tikus dan Enggano. Di pulau ini selain panorama bawah lautnya, juga banyak spot wsiata mancing. 

 

 

Demikian. (tim)

Kategori :