Ketika sudah berhasil mengaktifkan DANA Paylater, pengguna bisa mengajukan kredit mulai dari Rp500 ribu hingga Rp10 juta.
Lantas, apa penyebab DANA PayLater tidak muncul di aplikasi DANA?
BACA JUGA:Tanpa Perlu Cemas, Begini Cara Mudah Klaim Saldo DANA yang Hilang dengan Jaminan Saldo Kembali
Adapun beberapa hal berikut ini bisa jadi penyebab tidak munculnya fitur DANA PayLater di akun DANA milikmu.
1. Belum Update Aplikasi
Penyebab DANA PayLater tidak muncul yang pertama, yaitu pengguna belum mengupdate aplikasi DANA ke versi terbaru. Semakin baru versi aplikasi DANA yang digunakan, semakin banyak fitur baru yang bisa diakses.
BACA JUGA:Gempa Bumi Terus Meningkat dan Menakutkan, Terdahsyat di Sana, Terkini di Banda Aceh
Untuk beberapa kasus pengguna tidak mengaktifkan auto update di Play Store atau App Store. Oleh karena itu, untuk mengatasinya perhatikan langkah berikut.
1. Buka Google Play Store atau App Store.
2. Cari aplikasi DANA.
BACA JUGA:Terlilit Utang Judi Online, Sales Handphone Nekat Cari Jalan Pintas, Ini yang Dilakukan
3. Kemudian klik ‘Update’ atau ‘Perbarui’.
4. Tunggu proses hingga proses update selesai.
2. Akun DANA baru
Penyebab berikutnya DANA Paylater tidak muncul adalah Anda sebagai pengguna baru. Akun anda wajib aktif minimal 3 bulan terlebih dahulu sebelum bisa menggunakan layanan ini.