Mengkudu dan Jeruk Nipis Basmi Jerawat Batu, Kenali 11 Ciri-cirinya, Penyebab dan Cara Atasinya

Senin 25-09-2023,10:39 WIB
Reporter : Tim liputan

Pemilik jerawat batu direkomendasikan menggunakan produk pembersih yang mengandung asam salisilat dengan konsentrasi tinggi, yaitu BHA. Pembersih ini dapat membantu menghilangkan minyak berlebih, mengelupas sel-sel kulit mati, dan mengeringkan jerawat.

Penting dilakukan ketika mengaplikasikan produk pembersih, diamkan selama beberapa saat. Tujuannya agar bahan aktifnya bekerja memberikan efek tertentu. Efek ini yang nantinya akan berdampak pada pemulihan jerawat batu.

 

6. Lindungi dari Polusi

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa asap, bahan kimia, dan racun di udara dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat. Jika Anda hidup di kota industri, tidak banyak yang dapat dilakukan untuk menghindari polusi. Namun, menggunakan tabir surya setidaknya bisa menciptakan penghalang antara kulit dan racun.

 

7. Minum Air Putih

Sekitar 80 persen tubuh manusia memang dipenuhi oleh cairan. Untuk itu, mencukupi cairan sehari-hari memang wajib dilakukan oleh setiap orang. Tubuh manusia yang diisi oleh cairan akan membuat kulit tampak lebih kenyal, bersinar, dan lembap.

 

8. Ganti Sprei Teratur

Perhatikan kebersihan barang-barang di sekitar terutama yang bersentuhan langsung dengan kulit wajah. Sprei adalah salah satunya. Paling tidak jaga kebersihannya dengan lebih sering mengganti minimal dua minggu sekali. Kondisi sprei yang kotor dapat membuat kulit rentan berjerawat, dan memperparah kulit yang memang sudah berjerawat.

BACA JUGA:10 Cara Ampuh Biaya Murah Menghilangkan Uban, Ini Rahasia Awet Muda Usia 40 Tahun

 

Ini Deretan Bahan Alami yang Ampuh

 

Kunyit

Kategori :