8 Rekomendasi Makanan agar Anak Tumbuh Cerdas, Termasuk Bumbu Dapur Warna Kuning

Jumat 06-10-2023,07:41 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

Selain menambah sayuran hijau dalam menu makanan anak sehari-hari, tak ada salahnya orang tua mengolah bahan makanan ini sebagai minuman smoothies agar ia tidak bosan. Namun, ingat untuk selalu mencuci sayur-sayuran sampai bersih sebelum diolah dan dikonsumsi.

BACA JUGA:Para Wali Murid Buruan Cek Kartu KIP Anak, Bulan Ini Bantuan Uang Hingga Rp1 Juta Dicairkan Pemerintah

 

4. Hati Sapi dan Ayam

Kandungan zat besi di dalam kedua jenis bahan makanan ini sangat penting untuk menghasilkan sel darah merah. Sel darah merah sendiri bertugas mengangkut oksigen ke seluruh tubuh, termasuk otak.

Ketika otak kekurangan oksigen, otak tidak bisa berfungsi optimal untuk menjalankan keterampilan kognitifnya, seperti belajar serta menangkap dan mengingat informasi. 

Oleh karena itu, sangat penting bagi si Kecil mendapatkan menu makanan yang kaya akan sumber zat besi seperti yang berasal dari hati sapi, hati ayam, dan daging tanpa lemak. 

 

5. Kacang-kacangan 

Kacang-kacangan, termasuk di antaranya kacang tanah, kacang merah, kacang hijau, dan kacang kedelai merupakan alternatif makanan nabati lainnya yang bermanfaat untuk perkembangan otak si Kecil. 

Karena kacang-kacangan merupakan sumber protein dan ragam zat nutrisi lainnya untuk mendukung perkembangan fungsi kognitif, seperti zat besi, kalium, magnesium, asam lemak omega-3, dan asam folat. 

Selain itu, kacang-kacangan juga mengandung zinc yang tak kalah penting bagi perkembangan kognitif, terutama kemampuannya dalam belajar dan mengingat informasi.

BACA JUGA:Pemerintah Transfer Bantuan Uang Gratis Rp400.000, Kamu Dapat? Cek Sekarang

 

6. Yogurt 

Produk olahan susu seperti yogurt juga termasuk bagus untuk mengoptimalkan perkembangan otak dan fungsi kognitif si Kecil, sehingga membuatnya tumbuh cerdas dan pintar? 

Kategori :