Calon Mitra Statistik BPS 2024 Perlu Tahu, Begini Cara Merubah Jadwal Ujian

Jumat 24-11-2023,11:44 WIB
Reporter : Tim Liputan

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Proses rekrutmen mitra statistik BPS 2024 sedang berlangsung selama November. Nah, bagi Anda yang ingin merubah jadwal ujian, simak pembahasan berikut.

Mitra statistik BPS merupakan tenaga kontrak yang bertugas melakukan hal-hal yang berkaitan dengan survei dan sensus. 

BACA JUGA:Lulusan SMA/ SMK Merapat, Ada 6 Posisi Pekerjaan PT JNE, Pendaftaran Ditutup 30 November 2023

Untuk diketahui, mitra statistik adalah ujung tombak kegiatan pengumpulan data saat ini dan di masa depan.

Masih bingung bagaimana cara merubah jadwal ujian mitra statistik BPS? Berikut pembahasannya.

BACA JUGA:Spesifikasi dan Harga Hp Xiaomi Terbaru November 2023, Stylish Namun Tidak Buat Kantong Jebol

Cara Merubah Jadwal Ujian

Adapun berikut ini langkah-langkah atau cara merubah jadwal ujian mitra statistik BPS:

1. Masuk ke https://mitra.bps.go.id/  

2. Kemudian, klik foto profil di pojok kanan atas

3. Lalu klik Seleksi/Ujian.

4. Selanjutnya, klik tab "Ujian Saya".

5. Kemudian di bagian bawah klik ubah untuk ganti jadwal ujian.

BACA JUGA:Periode November Cair hingga Rp750.000, Tak Perlu ke ATM, Cek Bansos PKH Cukup Lewat HP

Sebagai informasi, bagi pendaftar yang masih berstatus “Belum Konfirmasi” harap segera memeriksa kelengkapan isian data dan kelengkapan dokumen persyaratan yakni KTP, Foto, dan Ijazah. Serta pastikan dokumen terunggah dengan sempurna. 

Kategori :