Rekomendasi 8 Merek Kompor Gas Terbaik, Dijamin Berkualitas dan Tahan Lama

Rabu 29-11-2023,17:42 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Agus Faizar

Membahas tentang merk kompor gas terbaik, Anda tidak boleh melewatkan produk RINNAI RI301S.  Kompor ini memiliki api model sun burner yang dapat menghemat penggunaan gas dan memberikan pemanasan yang merata.  Dengan desain yang simpel dan terbuat dari bahan stainles steel yang anti karat, sehingga awet untuk memasak.  Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir karena merek ini telah terjamin kemanan dan kualitasnya.

BACA JUGA:Anjuran Buat Bunda untuk Terapkan 3 Pola Hidup Sehat untuk Buah Hati

- Kompor Gas Advance GB6601S

Apabila Anda mencari kompor gas dengan pemantik magnetik untuk memudahkan memasak, merk Advance bisa jadi solusinya.  Selain itu, kompor ini menggunakan api biru yang stabil dan hemat gas. Dengan dimensi 285mm x 118mm x 388mm yang tidak terlalu besar, kompor ini cocok untuk mempercantik dapur Anda.

- Kompor Gas Cosmos CGC-139

Rekomendasi selanjutnya kompor gas 1 tungku terbaik datang dari merk Cosmos. Dengan full press body (tanpa sambungan) yang membuat kompor lebih kuat, kokoh, dan tahan beban hingga 40 kilogram.  Sementara burner kompor ini berbahan kuningan dapat menghasilkan api biru serta irit bahan bakar gas.  Kompor Cosmos ini juga sangat awet karena pemantik yang kuat tahan hingga 5 tahun, sehingga cocok untuk kebutuhan memasak para ibu rumah tangga. 

BACA JUGA:Mau Kompor Gas Awet? Ini 9 Cara Sederhana Merawat Kompor Gas agar Bisa Tahan Lama

- SEKAI Kompor Gas GS 51

SEKAI GS 51 merupakan kompor gas 1 tungku dengan api yang besar dan body terbuat dari material stainless Alloy yang tebal.  Kompor gas ini memiliki dudukan yang kokoh, sehingga mampu menahan beban hingga 70 kg. Selain itu, juga dapat digunakan untuk menopang panci dengan diameter minimum 13 cm.  Merk kompor ini pun mengklaim mampu membuat masakan cepat matang, praktis digunakan, mudah dibersihkan dan corong untuk selangnya bengkok, sehingga dapat Anda tempelkan pada tembok.

- Kompor Gas Niko NK-101A

Terakhir, merk kompor gas terbaik adalah Niko. Kompor 1 tungku ini memiliki body yang tebal, sehingga lebih tahan lama.  Selain itu, produk ini dapat mengeluarkan api biru secara merata dan praktis digunakan untuk dapur Anda.  Hal ini karena bentuknya yang compact dan hemat tempat, sehingga cocok bagi Anda yang tinggak di kos, apartemen, maupun rumah dengan ruangan terbatas.

BACA JUGA:Kompor Gas Sering Tidak Menyala? Ternyata Ini Lho Penyebabnya, Salah Satunya Aliran Gas Tersumbat

Demikianlah beberapa rekomendasi merk kompor gas terbaik yang bisa jadi pilihan. Pastikan juga Anda memilih kompor gas yang tepat agar aktivitas memasak jadi lebih menyenangkan dan tahan lama. Semoga bermanfaat.

 

(Tim)

Kategori :