Ingat, cakaran pun bisa menyebarkan virus rabies sehingga penanganan perlu dilakukan dengan baik dan hati-hati.
Jika mengalami gigitan anjing yang sudah jelas riwayat vaksinasinya atau sudah mendapatkan vaksin rabies, biasanya risiko untuk infeksi rabies jauh lebih rendah.
Untuk mencegah rabies, jika kamu atau hewan peliharaanmu seperti anjing atau kucing belum divaksin rabies, segera dapatkan.
Hindari juga hewan yang tidak jelas riwayat vaksin rabiesnya atau hewan liar, dan jangan menyentuh langsung hewan liar yang sudah mati.
Munculnya gejala rabies bisa variatif. Ada yang timbul beberapa hari setelahnya, bahkan beberapa minggu setelahnya. Oleh karena itu, sangat penting untuk melakukan follow up secara berkala.
Gejala yang muncul dapat berupa mual, muntah, demam, mengeluarkan air liur, kejang, serta penurunan kesadaran.
Hari Adiyono