NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Kelapa seperti kita ketahui ada beberapa jenis. Ada kelapa yang berwarna hijau, ada pula yang berwarna kuning.
Banyak pertanyaan mana yang lebih banyak manfaatnya untuk tubuh, apakah kelapa hijau atau kuning? Selain memiliki kandungan air kelapa yang lebih banyak, kelapa hijau juga terkenal punya banyak nutrisi di dalam airnya. Tidak heran air kelapa hijau bisa menjadi minuman yang cukup populer.
BACA JUGA:Lowongan Kerja Terbaru Desember 2023, PT HM Sampoerna Cari Karyawan Lulusan S1 dan S2
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini 5 manfaat air kelapa hijau yang lebih berkhasiat dari kelapa kuning.
Antitoksin zat berbahaya di tubuh
Air kelapa hijau bisa menjadi minuman yang dapat menetralisir racun di dalam tubuh. Selain memiliki anti racun di kandungannya, air kelapa hijau juga memiliki senyawa kimia yang dapat mengurai racun di dalam tubuh.
Untuk kesehatan jantung
Selain senyawa kimia yang bermanfaat bagi tubuh, air kelapa hijau juga punya banyak vitamin. Vitamin tersebut baik bagi kesehatan jantung. Namun walau begitu, air kelapa hijau tidak bisa dijadikan sebagai rujukan obat pertama.
Untuk sakit kepala
Dengan kandungan magnesiumnya yang tinggi, air kelapa hijau juga bisa ampuh dalam meringankan sakit kepala. Kemudian air kelapa hijau yang lezat juga bisa memberikan kesegaran bagi tubuh.
Alergi kulit
Bukan sebagai obat utama, air kelapa hijau bisa mempercepat proses penguraian bakteri dan jamur yang ada di kulit. Dengan minum air kelapa hijau, bakteri dan jamur yang ada di kulit bisa kesulitan untuk tetap hidup.
Kerontokan rambut
Air kelapa hijau juga memiliki manfaat untuk mengatasi rontok pada rambut. Memiliki kandungan laktulosa, sakrosa, dan glukosa, membuat air kelapa hijau ampuh dalam melawan ketombe penyebab rambut rontok.