Katanya Meletakan Cermin di Tempat Penyimpanan Uang Membuat Tuyul Takut? Begini Kata Praktisi Kejawen

Rabu 27-12-2023,21:49 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Purnama Sakti

Untuk memelihara tuyul, maka perlu untuk menyediakan beberapa hal. Misalnya seperti secangkir susu tiap pagi, beberapa mainan, baju, jajanan manis atau biskuit, sebuah lilin hitam disertai umpan yang telah dibalut mantera, serta darah majikannya yang diteteskan pada patung tuyul.

BACA JUGA:Pinjam Rp 25 Juta di Pinjol Easycash Dapat Cicilan Ringan, Cukup KTP dan Ikuti Cara Pengajuan Berikut

3. Tuyul bisa bekerja kepada manusia dengan beberapa pilihan cara.

Ada beberapa cara untuk mempekerjakan Tuyul, antara lain: membelinya dari dukun/ahli sihir, menggunakan teknik pembalseman spesial pada bayi yang diaborsi atau menangkap Tuyul dari sarangnya. 

4. Untuk menangkal Tuyul, bisa menggunakan jarum atau yuyu.

Semua berdasarkan kepercayaan masing-masing, doa bisa melindungi dari segala hal buruk termasuk Tuyul. 

Tapi cara konvensional yang dipercaya orang awam adalah jarum dan Yuyu bisa menangkal aktivitas Tuyul. Disarankan menaruh beberapa jarum di bawah tumpukan uang, karena Tuyul dipercaya takut dengan jarum. 

BACA JUGA:Tabel Cicilan Terbaru KUR BNI Pinjaman Rp 150 Juta, Siapkan KTP dan Ikuti Cara Daftar Berikut

Sementara itu dianjurkan juga untuk menaruh yuyu di sudut-sudut rumah, hal ini karena Tuyul suka dengan yuyu, sehingga ia akan salah fokus menjadi bermain dengan yuyu dan melupakan tugas dari majikannya. Selain itu semua, Tuyul juga bisa ditangkal dengan menggunakan kelereng, kacang-kacangan, pasir dan bawang putih yang digantungkan di pintu. 

Tuyul suka bermain-main dengan benda tersebut. Selain jarum, orang juga suka menaruh uang di bawah cermin. Tuyul dipercaya takut akan bayangan mereka sendiri di cermin.

5. Tuyul umumnya dipergunakan majikannya untuk mencuri sesuatu dari orang lain

Banyak pemahaman lokal yang mempercayai bahwa jika uang atau perhiasan yang disimpan itu menghilang terus-menerus secara misterius, maka itu adalah hasil perbuatan Tuyul. 

BACA JUGA:Persiapkan Dirimu, Ini Jenis dan Syarat Pengajuan KUR BNI 2024, Cek juga Tabel Cicilannya

6. Tuyul meminta tumbal darah dari anggota wanita di keluarga majikannya

Tuyul adalah objek pesugihan, Bahasa Jawa yang artinya kegiatan memperkaya diri dengan ritual ilmu hitam. Pesugihan memang bisa membuat orang kaya mendadak, tapi tentu ada ganjaran atau tumbalnya. 

Menurut mitos di Jawa, Tuyul bisa menjaga pendapatan finansial, asal salah satu anggota wanita dari keluarga harus bersedia menyusui Tuyul-Tuyul tersebut. Dan parahnya mereka bukan menyusu untuk menyedot susu, tapi darah.

Kategori :