BENGKULU SELATAN, RBTVCAMKOHA.COM – Nasib dua oknum pejabat Dishub dan Dikbud Bengkulu Selatan menunggu keputusan Bupati Gusnan Mulyadi.
BACA JUGA:Opsnal Polda Bengkulu Amankan 10 Pelaku Begal dan Curat
Penjelasan Kepala Inspektorat Bengkulu Selatan, Hamdan Syarbaini, dua pejabat tersebut sudah diperiksa dan keduanya mengakui peristiwa yang membuat heboh ini. Namun untuk tindakan selanjutnya, seperti sanksi, Inspektorat menunggu keputusan Bupati Bengkulu Selatan.
Karena segala keputusan terkait sanksi merupakan kewenangan dari Bupati, termasuk klasifikasi sanksi yang akan diberikan, ringan atau berat.
BACA JUGA:Pimpinan Ponpes Kepahiang Terancam 15 tahun Penjara
"Sudah kita sampaikan ke Bupati, masih tunggu petunjuk dari beliau, namun sudah kita periksa semua," kata Hamdan Syarbaini.
Untuk diketahui, sebelumnya dua pejabat yang diperiksa ini sempat membuat heboh. Keduanya diduga diamankan bersama perempuan lain yang bukan pasangan resminya. Hanya saja waktu kejadiannya tidak serentak.
Anggi Noverdo