Bengkulu juga memiliki danau unik bernama Danau Dendam Tak Sudah. Banyak cerita legenda terkait sejarah penamaan danau satu ini, salah satunya cerita buaya buntung yang menghuni danau dan memiliki dendam dengan buaya dari Lampung.
Namun adapula yang menyebut nama ini berasal dari sejarah pembangunan dam oleh Belanda yang tidak selesai.
Terlepas dari mana cerita yang benar, danau yang terbentuk akibat aktivitas vulkanik ini punya banyak daya tarik.
Danau seluas 67 hektar ini menjadi bagian dari cagar alam dan pusat konservasi tanaman langka yang luasnya mencapai 557 hektar.
Tempat ini juga cocok untuk kamu yang ingin bersantai menikmati momen senja. Cukup membayar parker berkisar Rp2.000,00 saja, kamu sudah bisa duduk sambil menyantap sejumlah jajan dan panganan yang tersedia di warung tepi danau.
6. Danau Mas Harun Bastari Bengkulu
Meski tidak seluas Danau Toba, Danau Mas Harun Bastari juga memiliki panorama yang tak kalah menawan dan layak untuk dikunjungi.
BACA JUGA:Anti Nge-lag, Ini Rekomendasi 5 HP yang Cocok untuk Live Streaming Tiktok 2024, Live Jadi Lancar Deh
Danau ini memiliki pulau kecil berbentuk C di tengah danau dan jadi ciri khas serta keunikan tersendiri.
Aktivitas yang bisa kamu lakukan saat berkunjung ke destinasi ini yaitu menikmati keindahan danaunya atau menyusuri danau dengan kapal.
Selain itu, kamu juga bisa berkeliling danau menggunakan sepeda air atau mencoba berbagai wahana permainan yang tersedia sambil berfoto.
Harga tiket masuk kawasan Danau Mas Harun Bastari sendiri hanya Rp10.000,00 saja.
Lokasinya beralamatkan di Ds Karang Jaya, Selupu Rejang, Rejang Lebong, Bengkulu.
7. Bukit Kaba Bengkulu