Jangan berbohong dengan data Anda, akibatnya bisa berujung ke penjara. Utamakan sikap jujur dalam pengisian data sehingga bank akan mudah untuk verifikasi data Anda.
3. Perbaiki Catatan rekening
Bank akan menilai catatan rekening Anda dengan melihat aktivitas keuangan Anda. Khusus karyawan, dokumen penting yang wajib diperhatikan adalah slip gaji dan rekening koran dalam waktu 3-6 bulan.
BACA JUGA:Bingung Sering Ditolak? Kenali Tips Pinjaman Online di Acc serta Penyebab Pengajuan Gagal Terus
4. Membayar utang lancar dan tepat waktu
Bank bisa mengetahui status utang Anda di bank lain dengan melakukan BI Checking. Pastikan Anda selalu lancar membayar utang.
5. Atur proporsi cicilan atau rasio kredit
Hitung pendapatan dan pengeluaran Anda per bulan. Berapa dana yang Anda bisa sisihkan untuk mencicil KTA per bulan. Sesuaikan dengan kondisi keuangan Anda agar tidak terjebak kredit macet.
BACA JUGA:Kebutuhan Lebaran Belum Terpenuhi, Coba Ajukan Pinjaman di 5 Aplikasi Pinjaman Online Syariah
6. Mudah dihubungi pihak bank
Pastika nomor HP Anda selalu aktif. Jangan sampai pengajuan Anda gagal hanya karena Anda susah dihubungi oleh Bank.
BACA JUGA:Dana Darurat Lebaran Langsung Cair, Ajukan di Aplikasi Pinjol Tanpa BI Checking dan Resmi OJK
Demikian ulasan penyebab KTA Line Bank ditolak berserta tips mengatasinya. Semoga bermanfaat.
(Nutri Septiana)