Berikut adalah rincian data mengenai tragedi di Hillsborough.
Lokasi Kejadian: Hillsborough, Sheffield, Inggris
Waktu Kejadian: 15 April 1989
Jumlah Korban Tewas: 96 orang
Pihak yang Dinyatakan Bersalah: Graham Mackrell (petugas keamanan stadion yang dinilai gagal menyediakan jumlah pintu memadai)
5. Tragedi Dashrath Stadium
Bencana di Dasharath Stadium juga menjadi salah satu yang paling besar sepanjang sejarah. Insiden ini terjadi pada 1988 dalam duel perebutan Tribhuvan Challenge Shield 1988 antara Janakpur Cigarette Factory melawan kubu Bangladesh, Liberation Army.
Diramaikan oleh 30.000 suporter, tragedi tersebut menewaskan setidaknya 93 orang, dengan 100 orang mengalami luka-luka. Terlepas dari banyaknya kerugian, pemerintah memutuskan untuk tidak memberikan kompensasi kepada korban.
Menurut mereka, para suporter datang ke stadium berdasarkan pilihan sendiri, sehingga pemerintah tidak memainkan peran apapun dalam insiden nahas itu.
BACA JUGA:Panglimania Belasungkawa atas Tragedi Kanjuruhan
Berikut adalah rincian data mengenai tragedi di Dasharath Stadium.
Lokasi Kejadian: Dasharath Stadium, Kathmandu, Nepal
Waktu Kejadian: 12 Maret 1988
Jumlah Korban Tewas: 93 orang
Pihak yang Dinyatakan Bersalah: tak disebutkan, tetapi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Keshar Bahadur Bista serta Presiden All Nepal Football Association memutuskan mundur pasca kejadian
Itulah 5 kericuhan sepak bola paling mengerikan yang hilangkan ratusan nyawa, salah satunya di Indonesia.