NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Catat! Begini cara mengobati cegukan paling mujarab pada orang dewasa.
Cegukan atau dalam bahasa kedokteran disebut dengan istilah singultus, merupakan fenomena refleks yang melibatkan sistem saraf otak, saraf vagus, dan frenikus.
Adanya refleks tersebut memicu kontraksi pada otot diafragma dan otot otot interkostal, diikuti dengan penutupan laring dan pita suara secara mendadak.
BACA JUGA:Harta Karun Emas Peninggalan Kolonial Belanda di Sumatera, Ini Sejarah dan Lokasinya
Nah, timbulnya suara khas cegukan “hik” ketika fenomena tersebut terjadi inilah yang dikenal sebagai cegukan.
Bisa dibilang bahwa cegukan merupakan bentuk kontraksi otot diafragma yang tidak terkendali dan terjadi berulang.
Penyebab cegukan belum diketahui secara pasti. Namun, ada berbagai kemungkinan pemicu terjadinya cegukan, seperti makanan pedas, minuman bersoda, dan obat tertentu.
BACA JUGA:Miliaran Ton Harta Karun Batu Bara di Sumatera Selatan, Ini Lokasi Detailnya
Biasanya, cegukan akan berhenti dengan sendirinya setelah beberapa menit. Jadi, tidak ada penanganan khusus yang perlu diberikan.
Namun, jika merasa terganggu dengan kehadirannya, berikut ini beberapa cara menghilangkan cegukan yang bisa kamu coba:
1. Menahan Napas Beberapa Saat
Bernapas dengan cara yang tidak biasa dianggap dapat membantu otot diafragma lebih relaks. Inilah yang akan membantu cegukan berhenti. Salah satu cara yang bisa dicoba adalah menahan napas.
Tentunya, kamu tidak hanya sekadar menahan napas hingga cegukan hilang, pastikan juga untuk mengatur napas selama beberapa saat. Tarik napas dalam-dalam, tahan selama 10 sampai 20 detik.
Setelah itu, embuskan napas perlahan. Lakukan cara ini hingga beberapa kali atau sampai cegukan benar-benar hilang.
BACA JUGA:Sudah Dibuka, Ini Jadwal Pendaftaran PPK dan PPS Pilkada Serentak 2024