Anda juga bisa mencuci perangkap serat dan wadahnya menggunakan detergen lembut sampai semua kotoran hilang. Langkah ini bisa membantu mencegah penyumbatan di kemudian hari.
BACA JUGA:Belanja Mudah di Shopee Pakai PayLater, Pengguna Wajib Tahu Risiko Jika Tidak Bayar Tagihan
2. Cek bagian bawah segel
Cara mengatasi mesin cuci mengeluarkan suara berisik lainnya yaitu dengan melihat bagian bawah segel. Tidak menutup kemungkinan terdapat benda-benda yang tersangkut di area tersebut.
Cobalah untuk menarik segel mesin cuci dan buang semua benda atau serat yang ada di bagian bawahnya.
BACA JUGA:PayLater Mandiri 2024 Bisa Kredit Sampai Rp 20 Juta Bunga Cuma 1,5 Persen, Ikuti Cara Aktivasinya
3. Atur tekanan air
Suara berisik pada mesin cuci juga bisa diakibatkan oleh tekanan air yang mengalir ke mesin tersebut. Untuk mengatasinya, Anda bisa mengurangi tekanan air.
Caranya dengan pindahkan mesin cuci menjauh dari dinding. Cari katup untuk air panas dan dingin, lalu putar sekrup pengatur ke kiri untuk mengurangi aliran air.
BACA JUGA:Butuh Dana Mendesak? Ini Tabel Angsuran Pinjaman BCA Jaminan BPKB Motor, Usia Maksimal 60 Tahun
4. Ganti katup saluran air
Katup saluran air masuk yang tersumbat juga bisa menyebabkan mesin cuci mengeluarkan suara berisik. Maka dari itu, Anda bisa mengecek bagian ini dan membersihkan atau bahkan menggantinya dengan yang baru.
BACA JUGA:Ini 5 Rekomendasi Aplikasi PayLater yang Berikan Bunga Nol Persen, Silakan Pilih
Jika ingin menggantinya, pastikan untuk membeli katup yang sesuai dengan jenis mesin cuci yang Anda miliki.
Itulah beberapa cara mengatasi mesin cuci mengeluarkan suara berisik. Jika suara bising tidak kunjung hilang, Anda bisa mencoba memanggil teknisi untuk membantu memperbaiki mesin cuci yang Anda miliki.
BACA JUGA:Kredit di BCA PayLater Bisa Sampai Rp 20 Juta Bunga Cuma 2 Persen, Simak Caranya