Jangan Sampai Dibajak! Ini Cara Melindungi Akun WA dari Penyadapan agar Aman

Rabu 12-06-2024,18:24 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : Agus Faizar

Untuk melakukannya:

- Kirim email ke support@whatsapp.com dengan subjek “Hilang / Dicuri: Silakan nonaktifkan akun saya”.

- Dalam badan email, sertakan nomor telepon Anda dengan format internasional penuh.

Setelah akun dinonaktifkan, Anda memiliki waktu 30 hari untuk mengaktifkannya kembali sebelum akun tersebut dihapus sepenuhnya.

BACA JUGA:Ini Foto Pribadi Ria Ricis yang Diancam Pelaku Akan Disebarkan jika Tak Diberi Uang Rp300 Juta

Mengenali Tanda-Tanda Akun WhatsApp Anda Dibajak

Mengetahui cara melindungi akun WhatsApp Anda adalah satu hal, tetapi Anda juga perlu waspada terhadap tanda-tanda bahwa akun Anda mungkin telah dibajak.

Berikut adalah beberapa indikator yang perlu diperhatikan:

1. Tiba-Tiba Keluar dari Akun WhatsApp

WhatsApp tidak mengizinkan satu nomor telepon untuk digunakan di dua perangkat sekaligus. 

Jika Anda tiba-tiba dikeluarkan dari akun WhatsApp Anda dan menerima kode OTP tanpa meminta, ini bisa menjadi tanda bahwa seseorang mencoba untuk mengakses akun Anda dari perangkat lain. 

BACA JUGA:Jangan Asal Beli! Begini Cara Memilih Laptop yang Cocok untuk Mahasiswa

2. Pesan Sudah Terbaca Tanpa Dibuka

Jika Anda melihat bahwa pesan yang belum Anda buka sudah ditandai sebagai terbaca (ditandai dengan dua centang biru), ini bisa menjadi tanda bahwa seseorang telah mengakses akun WhatsApp Anda dari perangkat lain. 

Fitur tanda baca ini bisa dinonaktifkan di pengaturan privasi jika Anda ingin memantau pesan yang sudah dibaca lebih ketat.

BACA JUGA:Perhatikan! Begini Cara Memilih Laptop untuk Anak Sekolah Agar Tidak Salah Pilih, Ikuti 7 Cara Ini

Kategori :