Harley Sportsters ini ternyata satu satunya yang menawarkan dua buah varian mesin. Varian mesin tersebut ialah 883 dan juga 1200. Keren banget kan motor yang satu ini, pantas harganya selangit!
BACA JUGA:Moge Murah, Ditenagai Mesin 4 Silinder, Seperti Ini Spesifikasi dan Harga Honda CB400SF
6. Jenis Harley Davidson V-Rod
Selanjutnya motor Harley Davidson jenis terbaru ialah Harley Davidson jenis v-rod. Harley Davidson V-rod ini memang berbeda, apabila anda bandingkan dengan jenis atau model yang lainnya.
Karena memang tipe atau jenis ini menggabungkan dua buah konsep. Konsep tersebut ialah power dan juga style, yang diambil dari dari motor sport.
Dan pada bagian mesinnya Harley Davidson jenis V-Rod ini memakai water cooled sistem.
BACA JUGA:Moge Murah, Spesifikasi Kawasaki ER-6N Bikin Ngiler, Cek Harganya
7. Jenis Harley Davidson Buell
Dan yang terakhir adalah Harley Davidson jenis Buell. Harley Davidson Buell ini merupakan salah satu tipe atau jenis yang tak sama persis seperti Harley, pasti kamu bertanya-tanya kenapa tidak sama persis?
Karena memang moge buatan pabrik motor Amerika ini, sengaja diciptakan layaknya sebuah motor Sport, yang juga mengusung dan memakai brand Harley Davidson.
Bukan hanya itu saja motor Harley Davidson jenis Buell ini juga sangat bandel dan cocok sekali digunakan untuk aktivitas sehari hari Anda, ataupun digunakan untuk menjelajahi medan jalan yang berbelok dan berlliku.
BACA JUGA:Moge Murah, Intip Spesifikasi dan Harga Suzuki Bandit GSF400, Jadi Incaran Kolektor
Jadi buat Anda yang suka menjelajahi tempat-tempat yang kondisi jalannya berliku-liku, maka motor Harley Davidson jenis Buell ini sangat cocok untuk Anda gunakan.
(Nutri Septiana)