Daftar Harga Baterai Sepeda Listrik Terbaru 2024, Siapkan Uang Segini

Sabtu 17-08-2024,13:51 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Septi Widiyarti

Terlepas populer, harga baterai ini dibanderol mahal dan belum menunjukkan tanda-tanda penurunan harga.

5. Baterai Lithium-ion Polymer (Li-pol)

Baterai Li-pol tidak menawarkan banyak peningkatkan dari baterai Li-ion. Peningkatannya adalah baterai Li-pol tidak mengandung cairan sehingga tidak memerlukan pelindung sebagaimana dibutuhkan jenis baterai lain.

Tidak adanya cairan dalam baterai Li-pol berarti baterai ini lebih stabil dan resilien. Baterai Li-pol pun menjadi kandidat baterai  sepeda listrik yang ideal. Namun, baterai Li-pol belum bisa menjanjikan masa pakai baterai yang memuaskan goweser.

BACA JUGA:Sudah Tayang di Bioskop, Ini Sinopsis Dosen Ghaib, Film Horor yang Diadaptasi dari Cerita Viral!

6. Baterai Lithium cobalt (LCO)

Baterai LCO adalah variasi lain dari baterai Li-ion. Baterai ini diklaim memiliki kepadatan energi yang jauh lebih tinggi dibanding baterai lithium lainnya. Baterai LCO menawarkan tenaga yang lebih optimal dengan ukurannya yang ringkas dan ringan.

7. Baterai Lithium Manganese (LiMg204)

Baterai LiMg204 tergolong jenis baterai baru. Ini merupakan teknologi baterai yang sama dengan yang digunakan oleh mobil hybrid Nissan Leaf.

Baterai ini diklaim sebagai jenis baterai terbaik dari jenis-jenis baterai yang ada. Sebab dari semua jenis baterai lithium, LiMg204 mampu bertahan lebih lama dan menghasilkan lebih banyak daya.

Dengan segala kelebihannya, tidak heran jika baterai ini memiliki harga jual paling mahal di antara saudara sesama baterai lithium.

BACA JUGA:Begini Cara Mudah Buat Akun SSCASN untuk Daftar CPNS 2024

Tips Merawat Baterai Sepeda

Hal yang perlu diperhatikan dalam penggunaan baterai sepeda listrik adalah:

1. Lakukan charging sebelum baterai habis total

2. Jangan biarkan baterai habis dalam waktu lama

Kategori :