NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Seorang sopir travel ditemukan tewas dan diduga dibunuh usai penumpangnya minta ganti tujuan tiga kali!
Kejadian tragis menimpa Matnur alias Inun, seorang sopir travel berusia 48 tahun yang ditemukan tewas di Desa Telang, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan.
Matnur diduga menjadi korban pembunuhan dan perampokan setelah mengantarkan beberapa penumpangnya.
Insiden ini terjadi pada Senin, 9 September 2024, sekitar pukul 06.00 WIB.
Perjalanan terakhirnya dari rumah di Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jambi, dengan mengendarai mobil Fortuner BH 1455 HJ, berakhir tragis.
Perjalanan Terakhir Matnur
Menurut keterangan Asmadi, seorang teman Matnur yang juga bekerja sebagai sopir travel, korban sempat terlihat menjemput tiga orang penumpang laki-laki di Pelabuhan Roro, Tungkal Ilir.
Ketiga penumpang tersebut dikatakan berasal dari Batam dan mereka menjadi penumpang terakhir Matnur sebelum ditemukan tewas.
Selain ketiga pria tersebut, ada satu penumpang perempuan yang merupakan seorang anak pesantren.
Orang tua dari anak pesantren ini kebetulan mengenal Matnur karena sebelumnya sempat menginap di rumahnya.
Anak ini meminta Matnur untuk diantar pulang ke pesantren di Tulang Bakung.
Awalnya, ketiga penumpang pria tersebut meminta diantar ke Telanai, Kota Jambi. Namun, sepanjang perjalanan, mereka terus mengubah tujuan.