Menilik Kisah 25 Nabi dan Mukjizatnya, Perlu Dipahami Umat Muslim

Selasa 24-09-2024,15:05 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Septi Widiyarti

Mukjizat Nabi Ishaq:

- Istri Nabi Ishaq sudah berusia tua dan mandul. Namun Allah SWT mengaruniakan kehamilan bagi istri Nabi Ishaq. Lantas mereka berdua dikaruniai 2 orang anak kembar.

10. Nabi Yaqub

Nabi Yaqub merupakan putra Nabi Ishaq sekaligus cucu Nabi Ibrahim. Nabi Yakub dikaruniai 12 anak laki-laki yang tampan. Allah SWT menyebut mereka dengan Asbath (keturunan Yakub).

Mukjizat Nabi Yaqub:

- Ketika Nabi Yaqub berperang melawan pasukan Raja Saljam yang berjumlah banyak, Nabi Yaqub dan keluarganya menang dalam perang tersebut.

BACA JUGA:Pelajar SMP Duel Bersih, Masyarakat Ini Bukannya Melerai, Malah Merekam dan Menonton

11. Nabi Yusuf

Naib Yusuf merupakan putra dari Nabi Yakub yang memiliki wajah tampan. Meskipun tampan, namun ia pemuda yang berakhlak mulia dan terpuji. Kisah Nabi Yusuf yang paling terkenal ialah ketika dirinya sengaja dicelakakan oleh saudara-saudaranya yang lain.

Mukjizat Nabi Yusuf:

- Nabi Yusuf diberi wajah yang sangat tampan, sehingga siapa saja yang melihatnya akan terpesona.

- Nabi Yusuf adalah seorang tafsir mimpi, bahkan ia pernah menafsirkan mimpi Raja Mesir.

12. Nabi Ayub

Nabi Ayub adalah salah satu keturunan dari Nabi Ishaq yang diperintahkan oleh Allah untuk menyebarkan dakwah di negerinya Batsniya, Hauran. Nabi Ayub dikaruniai kenikmatan oleh Allah SWT berupa harta berlimpah, hewan peliharaan yang banyak, tanah luas, dan budak yang tidak sedikit.

Mukjizat Nabi Ayub:

- Kakinya menghentak-hentakkan tanah sehingga mengeluarkan mata air yang langsung menyembuhkan penyakitnya.

Kategori :