Kadinkes Seluma Panggil Kepala Puskesmas, Pasca Adanya Dugaan Oknum PPPK Nakes Jadi Pelaku Pelecehan Seksual

Kamis 26-09-2024,21:32 WIB
Reporter : Hari Adiyono
Editor : Agus Faizar

Tidak terima menjadi korban pelecehan, korban lantas memacu sepeda motornya untuk mengejar pelaku, saat berada dijalan yang menikung, korban berhasil menabrak sepeda motor pelaku hingga tersungkur ke dalam siring.

BACA JUGA:Semakin Kuat, Paslon Dani Hamdani - Sukatno (DISUKA) Dapat Dukungan dari Konglomelarat Batu Bara Bengkulu

Beruntungnya setelah itu, korban dibantu oleh warga setempat yang baru pulang dari kebun dan langsung mencabut kunci sepeda motor pelaku. 

Massa yang mulai berdatangan, membuat pelaku kebingungan membuatnya langsung memutuskan melarikan diri ke arah perkebunan kelapa sawit milik warga setempat. 

Massa yang tersulut emosi stelah mengetahui kejadian ini, lantas hendak membakar sepeda motor pelaku, namun dihentikan petugas kepolisian saat tiba dilokasi kejadian.

BACA JUGA:Paslon No 1, Dani Hamdani - Sukatno (DISUKA) Komitmen Bangun Sirkuit Balap di Kota Bengkulu

Sementara itu, korban yang mengalami luka ringan setelah bertabrakan langsung dievakuasi kerumah warga setempat, sebelum akhirnya dilarikan ke Puskesmas terdekat.

"Korban ini baru pulang kerja dari Tais, kerja di komplek perkantoran Bupati Seluma, pas pulang sendirian korban ini dilecehkan sama pelaku, terus korban yang tidak terima langsung mengejar dan menabrakan diri bersama sepeda motornya ke pelaku, sampai pelaku kabur melarikan diri karena kebetulan ada warga baru pulang dari kebun yang menolong korban," terang Yusdi Hadion.

BACA JUGA:Viral! Ramai Pengendara Motor Terjebak Macet Mengekori Belakang Bus Transjakarta yang Mogok

Sementara itu, saat ini sepeda  motor pelaku telah diamankan oleh personel Polsek Talo yakni Honda Scoopy bernomor polisi BD-5236-PT.

Identitas pelaku diketahui setelah warga dan kerabat korban berusaha menelusuri dari sepeda motor yang ditinggalkan. Diketahui pemiliknya yakni ES (28) yang tinggal di  Kecamatan Talo Kecil.

Merujuk ke informasi tersebut, diduga kuat ES merupakan PPPK Tenaga Kesehatan yang bertugas di salah satu Puskesmas.

BACA JUGA:4 Doa Minta Kesembuhan ketika Sakit untuk Diri Sendiri, Baik Penyakit Berat Maupun Ringan

Informasinya saat ini pihak keluarga berencana melaporkan kejadian ini ke aparat penegak hukum (APH).

 

(Hari Adiyono)

Kategori :