BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM – Bagi Anda yang tercatat sebagai penerima Program Keluarga Harapan (PKH), berikut ini ada informasi penting yang membuat tersenyum.
Setelah ditunggu sejak lama, akhirnya pencairan PKH tahap kedua mulai dilakukan pemerintah.
BACA JUGA:Sangat Ringan, Angsuran KUR Ini hanya Rp 30 Ribu per Bulan
Bantuan PKH mulai dicairkan pemerintah sejak Sabtu kemarin (29/4) melalui bank Himbara. Untuk Provinsi Bengkulu pencairannya melalui Bank Mandiri dan BRI.
“Bantuan PKH tahap 2 termin 1 Tahun 2023 sudah masuk ke rekening KPM PKH, silahkan diambil melalui ATM dan agen BRI atau Bank Mandiri,” ujar Kadis Sosial Provinsi Bengkulu, Iskandar ZO melalui Korwil PKH Provinsi Bengkulu, Dra. Hj. Elisa Yuniarti, M.Si.
Untuk diketahui bantuan PKH merupakan sebagai upaya percepatan penanggulangan kemiskinan. Program ini diluncurkan Pemerintah Indonesia sejak tahun 2007 lalu.
BACA JUGA:Tidak Ada Lagi Alasan Malas Bayar Pajak Kendaraan, Sekarang Bisa dari Rumah, Begini Caranya
Program Perlindungan Sosial yang juga dikenal di dunia internasional dengan istilah Conditional Cash Transfers (CCT) ini terbukti cukup berhasil dalam menanggulangi kemiskinan yang dihadapi di negara-negara tersebut, terutama masalah kemiskinan kronis.
Penerima bantuan terbagi dalam beberapa komponen. Mulai dari ibu hamil hingga pelajar. Para penerimanya merupakan keluarga kurang mampu.