Kondisi politik dan pasokan minyak negara-negara di Timur Tengah ini, dapat menaikkan atau menurunkan harga minyak di seluruh dunia. Perang Rusia dan Ukraina, berdampak negatif terhadap pergerakan harga minyak dunia. Di beberapa negara, harga meningkat signifikan dibandingkan sebelumnya.
Selain faktor perang, kenaikan harga juga dipengaruhi situasi di negara-negara penghasil minyak di Timur Tengah. Pasalnya, sebesar 62 persen cadangan minyak dunia berada di Timur Tengah, seperti Arab Saudi, Irak, Kuwait, Qatar, dan Uni Emirat Arab.
BACA JUGA:Tunawisma Bikin Resah Warga di Bengkulu Selatan, Dinsos Posko Pengaduan
4. Permintaan Minyak Secara Global
Minyak mentah merupakan salah satu komoditas di tingkat Internasional yang dapat mempengaruhi kekuatan atau kelemahan demand atau permintaan di pasaran secara global.
Contoh yang paling menonjol adalah produksi sepeda motor yang terus tumbuh setiap tahunnya. Dengan meningkatnya jumlah pengendara sepeda motor, permintaan minyak global juga meningkat.
Misalnya saja hal itu sering terjadi di negara-negara berkembang seperti Indonesia. Banyaknya pengguna kendaraan bermotor di negara tersebut, maka tak heran apabila harga bahan bakar minyak sering mengalami kenaikan karena banyaknya permintaan.
5. Perkembangan Inovasi Teknologi
Teknologi juga memainkan peran penting dalam perkembangan harga minyak di dunia. Inovasi terkait pengembangan produsen minyak juga dapat membantu menjaga pasokan minyak mentah agar tetap stabil.
Contoh penemuan baru dalam eksplorasi minyak adalah proses fracking. Metode ini memungkinkan untuk menurunkan harga jual minyak.
Teknologi ini telah dipakai di beberapa negara maju. Meski demikian, tidak semua negara menerapkan inovasi teknologi terkini dalam produksi minyaknya
Namun, tidak semua negara menerapkan inovasi teknologi terkini dalam produksi minyaknya. Beberapa negara maju telah menggunakan teknologi ini.
BACA JUGA:Tiba di Rumah Duka, Jenazah Pendaki Gunung Dempo Asal Seluma Disambut Tangis Keluarga
6. Beban Subsidi dan Salah Sasaran
Adanya gejolak harga minyak dunia yang tidak pasti, berdampak secara nyata kepada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Sayangnya, peningkatan anggaran subsidi dan kompensasi ini tidak dibarengi dengan sasaran subsidi yang tepat.
Selain membebani APBN, subsidi yang semula diprioritaskan untuk masyarakat kurang mampu, justru banyak yang tidak tepat sasaran. Lebih dari 70 persen subsidi BBM, justru dinikmati kelompok mampu, yakni pemilik mobil pribadi.